Man of the match Real Madrid vs Atletico Madrid: Thibaut Courtois
Richard Andreas | 13 Desember 2021 05:18
Bola.net - Thibaut Courtois layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Real Madrid vs Atletico Madrid, duel pekan ke-17 Liga Spanyol atau La Liga 2021/22, Senin (13/12/2021).
Bertajuk El Derbi Madrileno, pertandingan di Santiago Bernabeu kali ini dimenangi Real Madrid dengan skor meyakinkan 2-0. Atletico kesulitan menembus tembok tangguh Courtois.
Dua gol kemenangan Madrid kali ini dicetak oleh Karim Benzema di menit ke-16 dan Marco Asensio di menit ke-57. Atletico mencoba melawan, tapi bermasalah dengan finishing.
Penampilan impresif Thibaut Courtois juga jadi salah satu alasan Atletico gagal mencetak gol di pertandingan ini.
Aksi Courtois
Para penyerang Madrid patut diapresiasi untuk eksekusi peluang yang efisien, tapi aksi Courtois di laga ini tidak bisa diabaikan. Kiper Belgia ini membuat banyak penyelamatan penting.
Meski kalah, Atletico membuat lebih banyak tembakan ke gawang. Total ada 9 tembakan, 6 di antaranya tepat sasaran.
Meski begitu, Atletico harus gigit jari menghadapi penampilan impresif Courtois. Total ada 6 penyelamatan impresif Courtois di laga ini, termasuk menepis dua tendangan bebas Thomas Lemar yang harusnya bisa jadi gol.
Sumber: La Liga, Whoscored
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
Aksi Magis Lamine Yamal di Anoeta Tak Selamatkan Barcelona dari Kekalahan
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 10:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








