Morata Sebut Conte Bisa Raih Sukses di Real Madrid
Asad Arifin | 16 November 2018 12:19
Bola.net - - Penyerang Alvaro Morata menilai sosok Antonio Conte adalah pelatih dengan kapasitas yang bagus. Bahkan, seaindainya menjadi pelatih Real Madrid, Morata yakin Conte bakal meraih sukses besar.
Nama Antonio Conte memang sempat dikaitkan bakal mengisi posisi pelatih Real Madrid. Hal itu terjadi pasca Madrid mendepak Julen Lopetegui yang gagal memberikan hasil terbaik. Lopetegui dipecat setelah bertugas selama empat bulan.
Namun, tidak ada kesepakatan antara Real Madrid dan pihak Conte. Kabarnya, ada beberapa permintaan Conte yang tidak bisa dipenuhi oleh Madrid. Pada akhirnya, Madrid memilih Santiago Solari untuk menjadi pelatih dengan kontrak selama tiga musim
Morata mengaku tidak terkejut ketika muncul nama Conte sebagai pengganti Lopetegui. Bukan karena status Conte yang belum melatih klub mana pun, tapi karena kualitas Conte memang layak untuk melatih tim besar.
Bakal Sukses di Real Madrid
Alvaro Morata punya hubungan yang baik dengan Antonio Conte. Keduanya pernah bekerjasama saat masih membela Juventus. Conte pula yang membawa Morata ke Premier League untuk bermain di Chelsea. Karena itu, Morata tahu betul apa yang bisa dilakukan Conte.
"Apakah saya terkejut dengan kabar itu [Conte bakal latih Madrid]? Sama sekali tidak," buka Morata dikutip dari Gazzetta dello Sport.
"Conte adalah salah satu pelatih terbaik. Hanya ada sedikit pelatih yang berada di levelnya secara taktis. Dia juga seorang pemenang, begitu juga dengan Real Madrid. Conte bisa meraih sukses jika melakukannya di Bernabeu," imbuh pemain berusia 26 tahun.
Hubungan Conte dengan Chelsea
Pada musim terakhirnya sebagai manajer Chelsea, hubungan Antonio Conte dengan jajaran direksi klub memanas. Kabarnya, setiap permintaan Conte terkait pemain baru selalu ditolak oleh klub. Pemain yang didatangkan pun tidak sesuai dengan keinginan Conte. Pada akhirnya, Conte dan Chelsea sepakat berpisah.
"Antonio Conte adalah orang yang senang untuk bisa tetap mengontrol klub dan mungkin yang terjadi di Chelsea tidak seperti itu. Ketika mulai ada masalah di atas, itu hal yang tidak bisa dihindari. Tapi, tidak baik untuk bicara tentang hal itu," tandas mantan pemain Real Madrid.
Berita Video
Wawancara singkat dengan Riko Simanjuntak soal laga Timnas Indonesia melawan Thailand pada laga ketiga Piala AFF 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Bersahabat, Real Madrid Bisa Maksimalkan Perburuan Gelar Juara
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 16:01
-
Endrick Cetak Hat-trick Spektakuler saat Lyon Hancurkan Metz 5-2
Liga Eropa Lain 26 Januari 2026, 15:53
-
Transformasi Eric Garcia di Barcelona: Dari Opsi Hengkang ke Pilar Utama
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 15:04
LATEST UPDATE
-
Titik Balik Kekalahan Arsenal dari Man United: Saat Arteta Murka di Awal Petaka
Liga Inggris 26 Januari 2026, 22:44
-
Gemuruh Nyanyian Fans Juventus Sindir Antonio Conte: Lompat Bersama Kami!
Liga Italia 26 Januari 2026, 22:12
-
Begini Cara Luis Enrique Goda Dro Fernandez Tinggalkan Barcelona
Liga Eropa Lain 26 Januari 2026, 20:27
-
6 Poin dari City dan Arsenal: Stop Ragukan Michael Carrick!
Liga Inggris 26 Januari 2026, 19:17
-
No Palmer No Problem: Chelsea Masih Punya Duo Brasil!
Liga Inggris 26 Januari 2026, 18:47
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





