Pelatih Malaga Ternyata Legenda Real Madrid
Asad Arifin | 15 Mei 2017 21:06
Bola.net - - Media di Spanyol belakangan meragukan komitmen Malaga pada laga terakhir La Liga. Salah satu penyebabnya yakni karena status pelatih Malaga, yang merupakan salah satu legenda dari Real Madrid.
Madrid adalah klub yang akan menjadi lawan Malaga di laga terakhir La Liga. Bagi Madrid, laga ini sangatlah penting karena bisa menjadi penentu gelar juara La Liga pada musim 2016/17 ini.
Michel memulai karirnya di sepakbola dengan masuk tim muda Madrid pada tahun 1976. Ia kemudian naik ke tim Real Madrid B pada tahun 1981. Setahun berselang, sosok yang berposisi sebagai gelandang ini langsung mampu menembus tim utama Madrid.
Michel bermain untuk Madrid hingga tahun 1994 dengan catatan 404 caps di La Liga. Setelah pensiun, Michel sempat menjadi pelatih bagi tim Real Madrid B dan sejak awal tahun 2017 ditunjuk sebagai pelatih Malaga.
Meski punya status legenda Madrid, Michel memastikan bahwa dia akan bersikap profesional. Pelatih berusia 54 tahun memastikan bahwa ia akan tetap mempersiapkan Malaga untuk tampil penuh determinasi saat melawan Real Madrid.
Tugas kami akan mempertahankan harga diri sebagai Malaga, ini adalah sebuah keharusan untuk meraih tiga poin karena kami telah membuang banyak poin, tegas Michel.
Pada bulan April yang lalu, Michel membawa Malaga tampil heroik saat berjumpa dengan Barcelona. Carlos Kameni dan kawan-kawan mampu membekuk Barca dengan skor 2-0 di markas mereka sendiri Stadion La Rosaleda.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19








