Pilih Lautaro atau Neymar, Barcelona?
Aga Deta | 6 Juni 2020 12:00
Bola.net - Barcelona belakangan ini sedang santer dikaitkan dengan Lautaro Martinez dan Neymar. Namun, Rivaldo meyakini kalau klub Catalan itu tidak bisa merekrut keduanya pada musim panas ini.
Lautaro kabarnya menjadi target utama Barcelona pada bursa transfer musim panas mendatang. Barcelona bukan tanpa alasan ingin mendatangkan striker Inter Milan itu ke Camp Nou.
Pemain berusia 22 tahun itu berhasil mencetak 16 gol dari 31 penampilan di semua kompetisi musim ini. Lautaro dianggap sebagai figur yang tepat untuk menggantikan Luis Suarez.
Namun, Barcelona juga tertarik memulangkan Neymar. Bintang PSG itu sudah tidak betah di PSG dan ingin kembali ke Barcelona.
Tidak Bisa Bareng
Rivaldo menilai Lautaro dan Neymar adalah pemain yang bagus untuk Barcelona. Namun, mantan klubnya itu tidak akan bisa mendatangkan keduanya secara bersamaan.
"Ketertarikan Barca pada Lautaro bisa membuat klub menyerah untuk memulangkan Neymar, karena saya pikir hampir mustahil untuk merekrut kedua pemain itu secara bersamaan," kata Rivaldo kepada Betfair.
Harus Fokus Satu
Karena itu, Barcelona harus fokus untuk mendatangkan salah satu dari Neymar atau Lautaro. Sebab, hal itu tentu saja berkaitan dengan masalah finansial klub dan juga keinginan pelatih.
"Barcelona perlu fokus mendaratkan hanya satu dari mereka dan menyegel kesepakatan," lanjutnya.
"Salah satu dari mereka akan menjadi pembelian yang bagus, tetapi klub perlu memikirkan uang yang terlibat dan juga tentang keinginan manajer mereka.
"Apa posisi yang ingin diperkuat Quique Setien sekarang? Pemain mana yang lebih cocok dengan rencananya? Hanya Setien yang tahu."
Sumber: Betfair
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








