Real Madrid Tertarik Pekerjakan Julian Nagelsmann?
Serafin Unus Pasi | 27 Maret 2023 18:20
Bola.net - Ada rumor baru terkait Julian Nagelsmann. Pelatih muda asal Jerman itu dilaporkan masuk dalam radar Real Madrid.
Nagelsmann merupakan salah satu pelatih muda bertalenta. Musim lalu ia berhasil membawa Bayern Munchen untuk menjuarai Bundesliga.
Baru-baru ini, Die Roten membuat keputusan yang mengejutkan. Tanpa alasan yang jelas, mereka memutuskan memecat pelatih berusia 36 tahun tersebut.
Nagelsmann sendiri berpotensi pindah ke Spanyol pada musim depan. Sport mengklaim bahwa El Real mempertimbangkan sang manajer untuk jadi manajer baru mereka di musim depan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pengganti Ancelotti
Laporan tersebut mengklaim bahwa Real Madrid memproyeksikan Nagelsmann sebagai penerus Carlo Ancelotti.
Ancelotti saat ini berada di ambang pintu keluar Real Madrid. Ia kabarnya akan dipinang menjadi manajer baru timnas Brasil.
Itulah mengapa Real Madrid membutuhkan pelatih baru yang bisa menggantikan Ancelotti. Dengan rekam jejaknya yang bagus, Nagelsmann dinilai bakal jadi suksesor yang apik bagi Ancelotti.
Bukan Kali Pertama
Menurut laporan yang sama, ini bukan kali pertama Real Madrid mencoba merekrut Nagelsmann.
Pada tahun 2018 kemarin, Real Madrid sempat mendekati Nagelsmann yang sedang melatih Hoffenheim. Ia diminta menggantikan Zinedine Zidane yang pada saat itu mengundurkan diri dari jabatannya.
Namun pada saat itu Nagelsmann menolak tawaran Real Madrid. Namun untuk kali ini, El Real cukup optimistis bisa bekerja dengan pelatih muda berbakat tersebut.
Dua Rival
Menurut kabar yang beredar di Eropa, Real Madrid punya dua rival untuk menjadikan Nagelsmann manajer baru mereka.
Chelsea dan Tottenham dilaporkan sedang mengupayakan agar Nagelsmann menangani tim mereka.
Klasemen La Liga
(Sport)
Baca Juga:
- PSSI-nya Brasil Konfirmasi Ketertarikan Pada Carlo Ancelotti
- Jadwal Lengkap La Liga 2022/2023
- Fakta dan Statistik Pralaga La Liga 2022/2023 Pekan Ini
- Cari Pengganti Karim Benzema, Madrid Lirik Gabriel Jesus dari Arsenal
- Diincar Real Madrid dan Barcelona, Bayer Leverkusen Tetapkan Harga Jual Florian Wirtz
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kekalahan Perdana Barcelona dalam 12 Laga, Begini Komentar Hansi Flick
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 09:43
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 08:52
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 16:27
-
Link Live Streaming Liga Champions 2025/26 Matchweek 7 di Vidio Pekan Ini
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:23
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26






