Real Madrid Turunkan Harga Jual Marco Asensio, Liverpool & AC Milan Siaga Satu
Serafin Unus Pasi | 6 Juli 2022 18:21
Bola.net - Ada kabar baik bagi Liverpool dan AC Milan. Winger incaran mereka, Marco Asensio kabarnya bakal dijual dengan harga yang lebih murah di musim panas ini.
Asensio saat ini berada di ambang pintu keluar Real Madrid. Sang winger dilaporkan tidak masuk dalam rencana Carlo Ancelotti di musim depan.
Saat ini agen Asensio, Jorge Mendes sedang mencarikan sang winger klub baru. Ada nama AC Milan dan Liverpool yang dirumorkan tertarik merekrut pemain Timnas Spanyol tersebut.
Dilansir Tuttomercatoweb, ada kabar baik bagi Milan dan Liverpool. Harga jual Asensio dilaporkan bakal diturunkan di musim panas ini.
Simak situasi transfer Asensio di bawah ini.
Ingin Lekas Dijual
Menurut laporan tersebut, Real Madrid mulai mempercepat proses penjualan Asensio. Karena mereka butuh tambahan dana segar di tim mereka.
Madrid baru saja membuat transfer besar. Mereka menebus Aurelien Tchouameni dari AS Monaco dengan harga 80 juta Euro.
Madrid sendiri ingin belanja lagi, sehingga mereka butuh tambahan dana. Alhasil mereka mulai mempercepat transfer Asensio.
Harga Turun
Agar transfer Asensio bisa lekas kelar, Real Madrid memutuskan menurunkan harga jual sang winger.
Awalnya Madrid membanderolnya di angka 35 Juta Euro. Kini mereka bersedia menurunkan harga jualnya menjadi 25 juta Euro saja.
Mereka berharap dengan penurunan harga ini, Asensio bisa lekas laku di bursa transfer.
Ingin Ke Italia
Menurut laporan terbaru yang beredar, Asensio sudah menentukan ke mana ia ingin berlabuh di musim depan.
Sang winger dilaporkan memprioritaskan pindah ke AC Milan di musim panas nanti.
Klasemen Akhir Serie A
(Tuttomercatoweb)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







