Real Sociedad vs Atletico Madrid, Pembantaian di Anoeta
Afdholud Dzikry | 20 April 2018 10:15
Bola.net - - Hasil mengejutkan tercipta di pertandingan yang mempertemukan Real Sociedad vs Atletico Madrid. Bermain di Estadio Anoeta, Atletico dibantai tiga gol tanpa balas oleh tuan rumah.
Atletico Madrid sendiri memainkan permainan yang tak buruk meskipun harus kebobolan di menit ke-27 lewat gol Willian Jose setelah menerima umpan dari Adnan Januzaj. Gol ini menjadi satu-satunya gol yang tercipta di babak pertama.
Di paruh kedua, Atletico sendiri tampil lebih agresif dan mencoba beberapa upaya untuk menyamakan kedudukan. Namun, alih-alih mencetak gol, bencana terjadi di 10 menit terakhir pertandingan.
Ketika pertandingan memasuki menit ke-80, Juanmi justru sukses menggandakan skor untuk tuan rumah setelah menerima umpan dari Willian Jose. Nama Juanmi kembali menjadi momok bagi tim asuhan Diego Simeone tersebut setelah di masa injury time mencetak gol keduanya setelah menerima assist dari Alberto De La Bella. Skor 3-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.
Kekalahan ini membuat Antoine Griezmann dkk gagal menjauh kembali dari kejaran Real Madrid. Kini Los Rojiblancos ada di posisi kedua dengan raihan 71 poin dari 33 pertandingan, hanya unggul tiga poin dari Real Madrid yang ada di posisi ketiga.
Susunan Pemain Sociedad vs Atletico:
Real Sociedad: Rulli, De la Bella, Raul Navas, Hector Moreno, Elustondo, Illarra, Ruben Pardo (Zurutuza, 64’), Canales, Adnan Januzaj, Oyarzabal (Juanmi, 71’), Willian José.
Atletico Madrid: Oblak, Juanfran (Vitolo, 51’), Savic, Godín, Vrsaljko, Saul, Thomas (Gabi, 74’), Correa (Torres, 45’), Koke, Griezmann, Gameiro.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 16:37
-
Apakah Kylian Mbappe Sudah Jadi Pengganti Cristiano Ronaldo di Real Madrid?
Liga Spanyol 23 Oktober 2025, 22:59
LATEST UPDATE
-
4 Sosok di Balik Kebangkitan Manchester United Musim Ini
Liga Inggris 25 Oktober 2025, 04:00
-
Live Streaming AC Milan vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 25 Oktober 2025, 00:45
-
Tak Ada Pilihan Lain, Juventus Harus Kalahkan Lazio Pekan Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:59
-
Federico Dimarco Jadi Mesin Peluang Inter Milan di Musim Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:20
-
Juventus, Bawalah Semangat Lawan Real Madrid ke Serie A
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:18
-
Siapa yang Layak Jadi Starter Liverpool: Hugo Ekitike atau Alexander Isak?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 23:12
-
Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 22:05
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56










