Seberapa Pentingkah Mempertahankan Lionel Messi di Barcelona?
Aga Deta | 18 November 2020 08:37
Bola.net - Kandidat presiden Barcelona Victor Font percaya bahwa Lionel Messi harus menyelesaikan karier bermainnya di Camp Nou sebelum mengambil peran di belakang layar di Catalonia.
Bintang asal Argentina itu hampir mengakhiri hubungannya dengan Blaugrana pada bursa transfer musim panas ini. La Pulga sudah menyerahkan permintaan transfer kepada pihak Barcelona.
Akan tetapi, Messi pada akhirnya tetap bertahan di Barcelona. Meski begitu, masa depan Messi di Camp Nou masih belum pasti.
Kontrak Messi akan habis pada akhir musim dan sang pemain belum menandatangani perpanjangan kontrak hingga saat ini. Pembicaraan tentang transfer ke Manchester City pun kembali mengemuka.
Pertahankan Messi
Salah satu rencana besar Font setelah terpilih sebagai presiden Barcelona adalah mencoba meyakinkan Messi untuk bertahan di Camp Nou. Menurutnya, La Pulga masih punya peran penting di dalam dan di luar lapangan untuk Blaugrana.
"Ketika Anda cukup beruntung memiliki pemain terbaik di dunia dalam tim Anda, Anda perlu mempertahankan bakat itu," kata Font kepada Sky Sports.
"Jika Messi pergi ke pesaing, kami tidak akan menemukan alternatif dengan mudah karena tidak ada alternatif selain Messi. Jadi itulah mengapa mempertahankannya dalam jangka pendek sangat penting."
"Tapi bagi kami hubungan antara Messi dan Barca adalah hubungan strategis dan kami ingin memastikan kami menciptakan kondisi yang tepat bagi Messi untuk berperan di klub bahkan setelah dia pensiun. Messi bisa menyumbangkan banyak ide."
Masih Mencintai Klub
Messi sudah menghabiskan sebagian besar karier sepak bolanya bersama Barcelona. Font merasa sangat yakin kalau Messi masih mencintai klub meski sempat memberontak beberapa waktu lalu.
"Hal yang baik dengan Messi adalah dia mencintai klub - seperti yang kita semua dan saya yakin dia siap untuk mengambil perspektif jangka panjang dan memberikan kontribusi sehingga klub bisa mengelola jangka pendek dengan cara terbaik.
"Ketika Anda memiliki seseorang seperti Messi yang mencintai klub dan yang klub ingin pertahankan selama bertahun-tahun, Anda memiliki kerangka untuk meregenerasi dan membangun tim pemenang."
Sumber: Sportsmole
Baca Juga:
- Tepis Klaim Eks Barcelona, Thibaut Courtois: Saya Cuma Cinta Real Madrid!
- Willian: Saya Tak Ingin Pindah ke Barcelona
- Cepat atau Lambat, Xavi Bakal Melatih Barcelona
- Termasuk Umtiti, Barcelona Bakal Lego Empat Pemain di Bulan Januari
- Trailer Man in the Middle dari UEFA Dirilis, Ada Momen Messi Dimarahi Wasit Saat Lawan Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
-
Lawan Barcelona di Liga Champions Sudah Tidak Bermain Selama Lebih dari Sebulan
Liga Champions 19 Januari 2026, 15:00
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



