Tak Kunjung Laku, Barcelona Diskon Harga Ousmane Dembele
Dimas Ardi Prasetya | 28 Mei 2020 20:09
Bola.net - Raksasa La Liga Barcelona dikabarkan siap melepas Ousmane Dembele dengan harga hanya sekitar 50 juta euro saja.
Dembele dibeli dari Borussia Dortmund pada musim panas 2017 lalu. Saat itu Blaugrana harus merogoh koceknya hingga 105 juta euro.
Akan tetapi, Barca juga disebut masih harus membayar tambahan 40 juta euro lagi. Namun pemain asal Prancis ini cukup mengalami kesulitan beradaptasi di Spanyol.
Ia juga diklaim punya masalah kedisiplinan. Semua makin rumit baginya dan Barcelona karena pemain asal Prancis ini kerap cedera.
Dipinjamkan
Barcelona akhirnya dikabarkan ingin menjual pemain berusia 23 tahun ini. Akan tetapi Blaugrana dikabarkan kesulitan menemukan pembeli.
Pasalnya harganya memang mahal. Selain itu, pembeli juga pasti berpikir ulang untuk merekrutnya mengingat ia sering cedera dan punya masalah kedisiplinan.
Barcelona akhirnya mengubah strategi. Karena tak bisa menyingkirkannya secara permanen, mereka hanya akan meminjamkannya saja.
Diskon
Akan tetapi Barcelona ini dikabarkan berubah pikiran lagi. Mereka dikabarkan memberikan diskon alias potongan harga pada harga jual Ousmane Dembele.
Kabar ini dilansir oleh Mundo Deportivo. Media itu mengatakan sebelumnya bahwa Barcelona awalnya menunggu tawaran yang tepat.
Namun kini mereka telah kehabisan kesabarannya. Blaugrana kini akan melepasnya dengan harga hanya sekitar 50 juta euro saja. Artinya ada potongan harga mencapai 50 persen.
Ousmane Dembele sendiri sudah tidak bermain di tim utama Barcelona sejak November. Ia juga belum pernah bermain sama sekali di era Quique Setien.
(el mundo deportivo)
Gosip Lainnya:
- Mau Ousmane Dembele, Arsenal Siap Berikan Pierre-Emerick Aubameyang ke Barcelona
- Skenario Real Madrid Beli Erling Haaland: Berikan Achraf Hakimi ke Dortmund
- Arthur Melo Tolak Juventus, Miralem Pjanic Batal Gabung Barcelona?
- Baru Semusim, David Luiz Terancam Didepak Arsenal
- Klopp Secara Pribadi Bujuk Traore Agar Pindah ke Liverpool
- Kontraknya di Liverpool Segera Habis, Lallana Diperebutkan Lima Klub
- Inikah Pembelian Pertama MU di Bursa Transfer Musim Panas 2020?
- Jarang Main di Liverpool, Shaqiri Kini Diincar Oleh Newcastle
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



