Trio BBC Main Bareng, Real Madrid Selalu Kalah di El Clasico
Editor Bolanet | 29 Maret 2016 09:30
Ya, trio BBC ini justru tak terlalu mengkilap tiap kali dimainkan sebagai starter saat bertemu Barcelona. Selama ketiganya bermain bareng sebagai starter, Los Blancos selalu kalah di el clasico.
Real Madrid sendiri akan mengunjungi Camp Nou untuk menghadapi Barcelona, Sabtu (02/4). Bila mampu meraih kemenangan, Los Blancos akan memperpendek jarak dari Barcelona yang ada di puncak klasemen.
Tapi Real Madrid patut waswas bila ingin mengandalkan trio BBC pada laga ini. Sebagaimana dilansir AS, Los Blancos selalu kalah dari Barcelona bola Ronaldo, Benzema dan Bale bermain.
Real Madrid sendiri memang sempat meraih dua kemenangan sejak Bale bergabung, yakni pada final Copa Del Rey 2014 dan di La Liga musim lalu. Namun dua kemenangan ini diraih dengan trio BBC tak komplit. Di final Copa del Rey, Ronaldo absen karena cedera, sementara kemenangan di Bernabeu musim lalu diraih tanpa Bale yang giliran mengalami cedera.
Sementara itu, kekalahan pertama Real Madrid saat melawan Real Madrid yang diperkuat trio BBC adalah pada Maret 2014. Saat itu, Los Blancos yang masih dilatih Carlo Ancelotti kalah 3-4 di Santiago Bernabeu.
Sedangkan kekalahan kedua saat trio BBC bermain terjadi pada 22 Maret 2015 lalu, yakni saat Real Marid kalah 1-2 di Camp Nou. Dan yang terakhir adalah saat mereka dipermak Barcelona empat gol tanpa balas pada 21 November 2015 lalu di Santiago Bernabeu awal musim ini.
Bagaimana Real Madrid? Apakah catatan ini akan membuat pelatih Zinedine Zidane berpikir ulang untuk memainkan trio BBC bersama-sama? Tunggu akhir pekan ini. (as/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






