Unai Emery Protes, Pique Handball tapi VAR Diam Saja!
Richard Andreas | 29 November 2021 12:00
Bola.net - Unai Emery menuntut penjelasan terkait keputusan wasit dan VAR yang merugikan Villarreal dalam duel kontra Barcelona. Dia merasa timnya berhak mendapatkan penalti.
Minggu (28/11/2021), Barcelona menundukkan Villarreal dengan skor 3-1 dalam duel pekan ke-14 La Liga 2021/22. Skor sempat terkunci 1-1, tapi Villarreal kehilangan kontrol di 10 menit akhir.
Menurut Emery, seharusnya pertandingan jadi milik timnya andai wasit bertindak adil dalam membuat keputusan. Dia meminta kejelasan terkait penggunaan VAR dalam pengambilan keputusan.
Handball Pique
Di babak pertama, ketika skor masih 0-0, Pique terlihat menyentuh bola dengan tangannya ketika berusaha memblok sepakan lawan.
Lalu di babak kedua, Eric Garcia terlihat jelas menjatuhkan Raul Albiol di kotak terlarang. Dua pelanggaran ini seharusnya menguntungkan Villarreal, tapi wasit justru bergeming.
"Pelanggaran Albiol jelkas penalti, handball Pique juga sangat jelas," kata Emery dikutip dari Sport.
"Saya merasa kami tidak dihargai, ada banyak momen mirip seperti ini. Saya tidak paham mengapa VAR tidak digunakan dalam dua insiden itu."
Tuntut kejelasan
Emery sebenarnya bisa terima andai keputusan itu dibuat berdasarkan pertimbangan matang. Masalahnya, wasit bahkan tidak mengambil waktu untuk melihat VAR dalam membuat keputusan.
Tindakan wasit itu membuat Emery merasa timnya seolah-olah dipandang sebelah mata. Tentu keputusan wasit lebih menguntungkan Barcelona.
"Kami harus bertanya siapa yang bertanggung jawab untuk kesalahan ini. Harus ada yang menjelaskan apa yang terjadi," Lanjut Emery.
"Pelanggaran itu jelas, sangat jelas. Di akhir laga, ketika Barca mencetak gol, VAR juga tidak dilibatkan. Kami kurang beruntung," tandasnya.
Sumber: Sport
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Memphis Depay untuk Barcelona: Masih Bikin Gol, tapi Jelas Kurang!
- Frenkie De Jong Digosipkan Bakal Dijual, Xavi: Gak Bakal!
- Tumbangkan Villarreal, Bos Barcelona: Ini Tiga Poin Emas!
- Barcelona Bekuk Villarreal, Memphis Depay: Ini Kemenangan Krusial!
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Spanyol: Atasi Villarreal, Barcelona Ada di Peringkat Berapa?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


