
Bola.net - Penyerang Barcelona, Memphis Depay sangat senang melihat timnya mengalahkan Villarreal pada dini hari tadi. Ia menyebut tiga poin di laga ini sangat krusial bagi Barcelona.
Dini hari tadi, Barcelona bertandang ke Estadio de la Ceramica. Mereka menantang tuan rumah Villarreal di pertandingan jornada ke-14 La Liga.
Di laga ini Barcelona berhasil keluar sebagai pemenang. Gol Frenkie De Jong, Memphis Depay dan Philippe Coutinho sanggup mengamankan tiga poin di kandang Villarreal.
Depay mengaku sangat gembira melihat timnya menang di laga ini. "Ini pertandingan tandang yang sangat sulit bagi kami," beber Depay kepada Mundo Deportivo.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Tim Kuat
Menurut Depay, hasil pertandingan 3-1 tidak menggambarkan jalannya pertandingan. Ia menyebut bahwa Villarreal jauh lebih tangguh daripada yang terefleksikan dalam skor.
Ia menilai The Yellow Submarine benar-benar membuat Barcelona kelabakan. Sehingga ia lega timnya bisa menang di laga ini.
"Ini kemenangan yang sangat penting bagi kami. Villarreal adalah tim yang sangat hebat dan mereka menunjukkan kualitas yang luar biasa, sehingga kami semakin gembira bisa menang melawan mereka,"
Bisa Lebih Baik
Depay juga berpesan kepada skuat Barcelona agar tidak mudah puas dengan kemenangan ini.
Ia percaya bahwa Barcelona memiliki potensi yang besar sebagai sebuah tim. Sehingga ia ingin para pemain Barcelona terus bekerja keras untuk bisa jadi lebih baik.
"Hari ini kami menunjukkan kesabaran yang baik, dan kami adalah tim muda. Sehingga kami harus menjaga etos kerja kami," ujarnya.
Laga Berikutnya
Barcelona tidak bisa merayakan kemenangan ini terlalu lama. Karena mereka ditunggu laga sulit berikutnya di laga berikutnya.
Las Azulgrana dijadwalkan akan bermain di Camp Nou. Mereka akan menjamu Real Betis di jornada ke-15 La Liga.
Klasemen BRI Liga 1 2021/22
(Mundo Deportivo)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)

