Wolverhampton Ingin Boyong James Rodriguez dari Madrid
Dimas Ardi Prasetya | 11 Maret 2020 19:21
Bola.net - Klub Premier League Wolverhampton dikabarkan siap memboyong James Rodriguez dari Real Madrid dan telah menyiapkan dana besar untuk memboyongnya ke Inggris.
Rodriguez baru musim ini kembali ke Madrid. Ia sebelumnya dipinjamkan ke Bayern Munchen selama dua musim.
Akan tetapi ia tak mendapatkan banyak kesempatan bermain di skuat Madrid. Zinedine Zidane sejauh ini hanya memainkannya sebagai starter sebanyak empat kali saja di pentas La Liga.
Setelah itu ia tak dimainkan sama sekali sejak Madrid kalah 1-0 dari Real Mallorca. Kini situasi itu berusaha dimanfaatkan oleh Wolverhampton.
Pendekatan Wolverhampton
Wolverhampton disebut akan berusaha merekrutnya pada musim panas mendatang. Kabar ini dilansir oleh El Desmarque.
Media asal Spanyol itu tak akan berusaha mendekati Madrid sendirian. Mereka disebut akan berusaha meminta bantuan dari Super Agent, Jorge Mendes.
Mendes disebut siap membantu Wolves. Kabarnya ia akan berusaha untuk meminta Madrid menurunkan harga jual penyerang asal Kolombia tersebut.
Madrid sendiri sebelumnya dikabarkan mematok harga 71 juta pounds pada Rodriguez. Los Blancos mematok harga itu karena paling tidak ingin mendapatkan kembali uang yang dulu pernah mereka keluarkan untuk membelinya dari AS Monaco.
Kedekatan Wolves dan Mendes
Langkah Wolverhampton untuk meminta bantuan Jorge Mendes memang tidak salah. Ia punya pengaruh besar dan punya klien kelas kakap.
Sebut saja Cristiano Ronaldo, Bernardo Silva dan Ederson. Selain itu Mendes juga punya enam klien yang saat ini membela Wolverhampton.
Mereka adalah Ruben Neves, Diogo Jota, Rui Patricio, Daniel Podence, Pedro Neto dan Joao Moutinho. Semuanya berasal dari Portugal, negara asal Jorge Mendes.
James Rodriguez sendiri saat ini masih terikat kontrak hingga musim panas 2021. Dengan masa kontrak yang tersisa kurang dari dua tahun, bisa jadi Real Madrid nanti akan bersedia melepasnya dengan harga lebih murah.
(El Desmarque)
Gosip Lainnya:
- Chelsea Saingi MU untuk Transfer Jude Bellingham
- Gagal ke Liverpool, Nabik Fekir Gabung Real Madrid Musim Depan?
- Atletico Madrid Mulai Seriusi Transfer Alexandre Lacazette
- Max Allegri Masuk Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
- Michy Batshuayi Tinggalkan Chelsea di Akhir Musim?
- Ihwal Striker Baru, Barcelona Kini Beralih ke Timo Werner
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




