Zidane Berharap Neymar Bisa Bermain Lawan Madrid
Asad Arifin | 26 Februari 2018 21:37
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane tidak berharap Neymar mengalami cedera seperti yang kini terjadi. Zidane justru berharap agar Neymar sembuh dan bisa bermain saat PSG berjumpa melawan Madrid.
Neymar mengalami cedera saat PSG menang dengan skor 3-0 atas Marseille di laga Ligue 1 akhir pekan lalu. Neymar pun diragukan bakal bermain saat PSG menjamu Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (28/2) dini hari.
Aebsennya Neymar di sisi lain bisa jadi sebuah keuntungan bagi Madrid. Tapi, Zidane justru tidak berharap pemain asal Brasil ini akan absen.
Saya ingin Neymar kembali bermain pada saat bermain melawan Madrid. Saya tidak ingin melihat ada pemain yang cedera dan saya berharap dia bisa kembali, melawan dan pulih dari cedera, ucap Zidane.
Sementara, Zidane juga memberi kabar ihwal perkembangan pemain Madrid yang kini sedang mengalami cedera.
Luka Modric, Marcelo dan Jesus Vallejo masih belum bisa dipastikan tampil pada laga laga di Parc des Princes. Menurut pelatih asal Prancis, mereka sedang bekerja keras untuk bisa sembuh, tapi masih belum ada perkembangan.
Cedera pemain kami? Tidak ada update, mereka bertiga masih bekerja keras untuk bisa menghindari kemunduran. Tapi, belum ada pemain yang akan kembali ke tim utama, tandas Zidane.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












