2 Opsi Formasi 'Mengerikan' Timnas Indonesia untuk Lawan Bangladesh
Gia Yuda Pradana | 31 Mei 2022 13:55
Bola.net - Timnas Indonesia akan beruji coba melawan Bangladesh. Laga FIFA Matchday ini akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (1/6/2022).
Pelatih Shin Tae-yong menyiapkan 29 pemain untuk laga ini. Mereka yang dipanggil merupakan perpaduan dari pemain anyar, berpengalaman, dan muda.
Sayangnya, publik belum bisa menyaksikan penampilan dari Jordi Amat dan Shandy Walsh. Keduanya dipastikan menjadi penonton karena proses naturalisasi keduanya belum rampung.
Meski demikian, Shin Tae-yong masih bisa mengandalkan nama-nama lain. Apalagi semua pemain yang dipanggil dikenal memiliki keahlian dan spesialisasi masing-masing di posisinya.
Tanpa meragukan kapasitas pemain lain, mari kita coba menyusun line up terbaik untuk Timnas Indonesia. Pemain yang dipilih mengacu pada pertimbangan kualitas dan kemampuan.
Lantas, seperti apa susunan pemain Timnas Indonesia yang bisa dimaksimalkan pelatih Shin Tae-yong dalam duel FIFA Matchday melawan Bangladesh? Berikut ini dua opsi yang mungkin bisa dipertimbangan dengan menggunakan skema 4-3-3 andalan Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia A

Susunan pemain di bawah ini berpeluang jadi starter dalam laga Timnas Indonesia melawan Bangladesh. Di posisi penjaga gawang, pelatih Shin Tae-yong bisa mengandalkan Nadeo Argawinata.
Seperti diketahui, Nadeo merupakan kiper inti Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Kiper Bali United itu punya kemampuan dan refleks yang bagus dalam membaca arah bola.
Di posisi bek sayap kanan ada Asnawi Mangkualam yang bakal jadi andalan. Kemudian kembalinya Pratama Arhan bakal memperkuat sektor pertahanan sayap kiri Timnas.
Adapun duet Fachruddin Aryanto dan Elkan Baggott bakal menjadi tembok kukuh di lini pertahanan. Keduanya memiliki kemampuan yang bagus baik secara kualitas dan postur tubuh.
Di posisi tengah, ada Evan Dimas yang bakal menjadi pengatur ritme permainan Timnas Indonesia. Evan akan membantu Stefano Lilipaly dan Ricky Kambuaya yang jadi motor serangan.
Sementara itu, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman akan jadi kekuatan di sektor sayap kiri dan kanan. Keduanya akan membantu Irfan Jauhari yang diplot sebagai penyerang tengah.
Timnas Indonesia B

Sementara itu, prakiraan formasi kedua juga tak kalah jauh secara kualitas. Pemain yang ada di susunan pemain ini diprediksi bisa bersaing dengan yang sebelumnya.
Posisi penjaga gawang layak diberikan pada Ernando Ari. Seperti diketahui, Ernando Ari tampil mengesankan bersama Timnas U-23 di SEA Games 2021.
Lalu Koko Ari bakal dipercaya di posisi bek sayap kanan, sedangkan Edo Febriansyah bisa diandalkan di bek sayap kiri. Adapun duet Rizky Ridho dan Alfeandra Dewangga berpotensi jadi andalan di jantung pertahanan Timnas.
Marc Klok akan menjadi pengatur irama permainan Timnas di lini tengah. Adapun Syahrian Abimanyu dan Marselino Ferdinan berperan sebagai motor serangan.
Keduanya akan mengalirkan bola ke lini sayap yang akan dihuni Saddil Ramdani dan Irfan Jaya. Keduanya sama-sama punya kecepatan, kelincahan, dan tembakan akurat. Sementara itu, Dimas Drajad bisa diandalkan sebagai ujung tombak dalam menjebol gawang Bangladesh.
2 Opsi Formasi

Timnas Indonesia A (4-3-3): Nadeo Argawinata (kiper); Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Elkan Baggott, Pratama Arhan (belakang); Evan Dimas, Stefano Lilipaly, Ricky Kambuaya (tengah); Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Irfan Jauhari (depan).
Timnas Indonesia B (4-3-3): Ernando Ari (kiper); Koko Ari, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Edo Febriansyah (belakang); Marc Klok, Syahrian Abimanyu, Marselino Ferdinan (tengah); Saddil Ramdani, Irfan Jaya, Dimas Drajad (depan).
Disadur dari: Bola.com/Zulfirdaus Harahap/Hendry Wibowo, 31 Mei 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Apakah Indonesia akan Calonkan Diri Gantikan China Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023?
- Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Bangladesh di Indosiar, 1 Juni 2022
- Pemain Naturalisasi Gagal Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023
- Menpora: PSSI Punya Tempat TC di Bandung, Bisa Dipakai Sampai Bosan!
- Kembali ke Timnas Indonesia, Irfan Jaya: Alhamdulillah
- Seperti Apa Lini Pertahanan Timnas Indonesia dengan Sandy Walsh dan Jordi Amat?
- 3 Penyerang Baru Rasa Lama yang Siap Penuhi Ekspektasi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






