5 Pemain Jepang yang Sukses Obrak-Abrik Timnas Indonesia
Aga Deta | 16 November 2024 10:01
Bola.net - Timnas Jepang tampil luar biasa saat menghadapi Timnas Indonesia. Beberapa pemain Samurai Biru tampil sangat gemilang dalam pertandingan ini.
Jepang berjumpa Indonesia pada matchday ke-5 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (15/11) malam WIB. Pada duel di Stadion Gelora Bung Karno, Jepang menang 4-0.
Berstatus tim tamu, Jepang membuka skor melalui gol bunuh diri Justin Hubner. Pasukan Hajime Moriyasu kemudian menambah gol melalui Takumi Minamino, Hidemasa Morita dan Yukinari Sugawara.
Kemenangan ini membuat Jepang semakin perkasa di puncak klasemen Grup C. Samurai Biru mengoleksi 13 poin setelah menjalani lima pertandingan.
Dalam pertandingan ini, ada beberapa pemain Jepang yang berhasil mencuri perhatian. Siapa saja mereka?
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
1. Daichi Kamada

Daichi Kamada dipercaya untuk tampil sebagai starter di posisi sayap kiri. Bintang Cystal Palace menjadi salah satu ancaman nyata bagi pertahanan timnas Indonesia.
Meskipun tidak mencetak gol, Kamada turut andil dalam gol pembuka Jepang. Umpan silangnya dipotong Justin Hubner dan masuk ke gawang Indonesia.
Kamada ditarik keluar pada menit ke-79. Penampilannya tetap solid meskipun tidak mencetak gol untuk Jepang.
2. Kaoru Mitoma

Kaoru Mitoma memberikan tiga umpan kunci yang membangun serangan Jepang. Pemain Brighton tersebut selalu menjadi ancaman di sisi sayap.
Selain itu, Mitoma juga memberikan satu assist yang memperkuat keunggulan tim. Umpan silangnya berbuah gol kedua untuk Jepang.
Kreativitasnya dalam menciptakan peluang membuatnya sulit dihentikan. Mitoma termasuk sukses dalam membongkar pertahanan timnas Indonesia.
3. Takumi Minamino

Takumi Minamino berhasil mencetak gol kedua yang membawa Jepang unggul 2-0. Golnya menambah keyakinan Jepang untuk terus mendominasi.
Di sepanjang pertandingan, Minamino memperlihatkan ketajaman dan pergerakan yang sulit dibaca lawan. Minamino tampil sangat efektif dalam menuntaskan peluang Kaoru Mitoma.
Minamino ditarik keluar saat jeda. Meski tidak bermain penuh, ia menjadi salah satu pemain yang paling menentukan dalam kemenangan ini.
4. Hidemasa Morita

Hidemasa Morita tampil sangat impresif di lini tengah. Gelandang yang memperkuat Sporting CP itu mencetak gol ketiga Jepang pada pertandingan ini.
Gol tersebut berawal dari kesalahan operan dari kiper timnas Indonesia Maarten Paes. Setelah mendapat bola dari Paes, Morita sempat mengecoh Justin Hubner sebelum mencetak gol.
Selain mencetak gol, Morita juga berperan penting dalam menjaga keseimbangan lini tengah. Ia sukses mengatur tempo permainan dengan visi dan keakuratan umpan yang baik.
5. Yukinari Sugawara

Yukinari Sugawara tampil cemerlang meski hanya bermain sebagai pemain pengganti. Pemain Southampton tersebut masuk menggantikan Ritsu Doan pada menit ke-62 dan langsung memberikan dampak besar.
Sugawara mencetak gol keempat untuk Jepang yang menegaskan kemenangan timnya. Meski berposisi bek kanan, finishing-nya yang tenang menunjukkan kualitasnya sebagai pemain serba bisa.
Setelah melakukan kerja sama dengan Junya Ito, Sugawara dengan percaya diri merangsek ke pertahanan Indonesia. Ia berhasil mencetak gol meski memiliki ruang tembak yang sempit.
Klasemen Grup C
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
Blunder Jay Idzes Berbuah Gol untuk Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:37
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


