Asnawi Mangkualam Tanggapi Rumor Kepindahan Pratama Arhan ke Korea Selatan
Gia Yuda Pradana | 12 Februari 2022 21:17
Bola.net - Asnawi Mangkualam Bahar ikut menanggapi rumor kepindahan Pratama Arhan ke klub Korea Selatan. Menurut pemain Timnas Indonesia itu, dia tak tahu pasti tentang kebenaran rumor seputar kompatriotnya tersebut.
Nama Pratama Arhan sepanjang Januari 2022 cukup ramai diperbincangkan. Sebab, dia banyak dibidik klub luar negeri. Ketertarikan klub-klub luar negeri kepada Pratama Arhan tak lepas dari penampilan apiknya bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.
Satu di antara klub luar negeri yang kabarnya berminat kepada Pratama Arhan adalah klub K-League 2, Daejeon Hana Citizen. Namun, sampai saat ini tak ada tanda-tanda dari Daejeon Hana Citizen terkait rencana perekrutan pemain PSIS Semarang itu.
"Saya tidak tahu. Itu cuma pernah lihat di berita saja. Akan tetapi, belum tahu info resminya," kata Asnawi Mangkualam di YouTube Sports G.
"Arhan juga belum pernah membicarakan soal di mana dia akan bermain," tegas pemain 22 tahun tersebut.
Asnawi Mangkualam sejauh ini menjadi satu-satunya pemain Timnas Indonesia yang bermain di Korea Selatan. Kehadiran Pratama Arhan tentunya bakal membuat K-League bakal semakin populer di Indonesia.
Peningkatan Signifikan

Asnawi Mangkualam mengajak Pratama Arhan dan pemain Indonesia lainnya untuk mencicipi K-League. Asnawi merasa kariernya meningkat drastis sejak bermain di kompetisi Korea Selatan itu.
"Di sini bagus. Liganya juga lebih berkembang. Apalagi dengan karakter saya lumayan cocok," ucap Asnawi Mangkualam.
"Adaptasinya juga tidak terlalu lama. Di sini bagus untuk karier saya," tegas mantan pemain PSM Makassar tersebut.
Disadur dari: Bola.com/Zulfirdaus Harahap/Rizki Hidayat, 12 Februari 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Batal Ikut Piala AFF, Timnas Indonesia U-23 Diharapkan Tetap Jaga Semangat
- Asnawi Mangkualam Ditantang Main Lebih Menyerang oleh Pelatih Ansan Greeners
- Kabar Gembira! Witan Sulaeman Dipastikan Bisa Perkuat FK Senica di Liga Slovakia
- Timnas Indonesia Batal Ikuti AFF U-23, Aji Santoso: Keputusan Tepat
- Timnas Indonesia Batal Tampil di Piala AFF U-23 karena Usulan dari Shin Tae-yong
- Timnas Indonesia U-23 Batal Tampil di Piala AFF U-23, Begini Respon Tim Pelatih
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






