Atep Terkejut Sekaligus Senang Dipanggil ke Timnas
Editor Bolanet | 21 Desember 2012 18:31
Saat ditanya wartawan, pemain yang pernah memperkuat Persija Jakarta ini tersenyum ramah menjawab pertanyaan terkait pemanggilan tersebut.
“Tentu saya senang dipanggil ke timnas, tapi urusan selebihnya saya serahkan pada manajemen Persib,” kata Atep saat ditemui di lapangan futsal Asia Afrika, Bandung, Jumat (21/12).
Atep menilai, pemanggilan tersebut kemungkinan berasal dari penilaian pelatih timnas Indonesia, Nil Maizar. Namun, ia menampik jika pemanggilan tersebut karena penilaian orang terhadap performanya di lapangan.
“Mungkin orang melihat ada peningkatan kualitas permainan, tapi saya pribadi tidak melihat ada yang berubah. Saya hanya tetap bekerja keras dalam bermain di lapangan,” tutur pemain yang terakhir memperkuat Merah-Putih di ajang Piala Asia 2007 silam ini.
Sosok yang kini menjadi ikon Pangeran Biru mengaku belum berpikir panjang akan mengikuti pemanggilan timnas Indonesia yang mempersiapkan diri untuk Piala Asia 2015 itu.
“Untuk saat ini saya pribadi tak punya target ke timnas. Ya sudah mulai berkurang, karena itu saya kaget juga terpanggil. Di sisi lain, sekarang banyak pemain yang berkualitas,” ucapnya.
Soal akankah kembali membela Merah Putih di ajang Piala Asia 2015 nanti, Atep memberikan pendapat dari lubuk hatinya yang terdalam.
“Siapa yang tidak mau membela timnas, tentunya setiap pemain ingin memberi sesuatu pada timnas. Saya belum memikirkan terlalu jauh. Kalau pribadi, saya berharap bisa lolos seleksi dulu saja,” tandasnya. (hug/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Torino vs Napoli 18 Oktober 2025
Liga Italia 16 Oktober 2025, 23:14 -
AC Milan dan Juventus Berebut Tanda Tangan Robert Lewandowski
Liga Italia 16 Oktober 2025, 23:01 -
Barcelona Bidik Dusan Vlahovic untuk Gantikan Robert Lewandowski
Liga Spanyol 16 Oktober 2025, 22:48 -
Rasmus Hojlund Bangkit di Napoli, Antonio Conte Temukan Cara Maksimalkan Bakatnya
Liga Italia 16 Oktober 2025, 22:37 -
Badai Cedera Hantam Arsenal Jelang Laga Krusial Kontra Fulham, 2 Pemain Tumbang
Liga Inggris 16 Oktober 2025, 22:18 -
Prediksi Barcelona vs Girona 18 Oktober 2025
Liga Spanyol 16 Oktober 2025, 22:17 -
Kylian Mbappe Pulih dari Cedera Pergelangan Kaki, Siap Tampil Lawan Getafe
Liga Spanyol 16 Oktober 2025, 22:03 -
Marseille Serius Incar Endrick yang Terpinggirkan di Real Madrid
Liga Spanyol 16 Oktober 2025, 21:58 -
Prediksi Manchester City vs Everton 18 Oktober 2025
Liga Inggris 16 Oktober 2025, 21:24 -
Peter Schmeichel Heran MU Lepas Hojlund ke Napoli: Ia Cuma Butuh Servis yang Layak!
Liga Inggris 16 Oktober 2025, 20:29 -
Prediksi Nottingham Forest vs Chelsea 18 Oktober 2025
Liga Inggris 16 Oktober 2025, 20:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemenang Golden Boy yang Gagal Penuhi Ekspektasi
Editorial 16 Oktober 2025, 21:44 -
Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris Ini Harus Cari Klub Baru di Januari
Editorial 16 Oktober 2025, 21:07 -
3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi Nomor 3, tapi Tak Ada CR7
Editorial 16 Oktober 2025, 20:50 -
5 Top Skor Kualifikasi Piala Dunia: Ronaldo Pecahkan Rekor!
Editorial 15 Oktober 2025, 23:09 -
10 Transfer Terburuk Premier League Musim Panas Ini, Florian Wirtz Masuk!
Editorial 15 Oktober 2025, 22:41