Dua Pemain Naturalisasi Gabung TC Timnas Untuk PPA 2015
Editor Bolanet | 10 Maret 2013 15:31
- Satu demi satu, para pemain yang dipanggil Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk mengikuti seleksi dalam pemusatan latihan/training centre (TC) tim nasional Indonesia mulai berdatangan.
Pemanggilan tersebut, bertujuan menyiapkan skuad jelang tampil dalam lanjutan kualifikasi Piala Asia 2015. Para pemain yang lolos seleksi, akan berjuang melawan Arab Saudi, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, 23 Maret mendatang.
Dua pemain naturalisasi, Stefano Lilipaly dan Tonnie Cusell dipastikan tiba di Jakarta pada pukul 18.00 WIB. Mereka langsung bergabung dengan para pemain seleksi lainnya yang sudah berada di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, ujar Direktur Media Badan Tim Nasional (BTN), Tommy Rusian Arief.
Selain itu, tambahan pemain datang dari klub Persebaya Surabaya sebanyak dua pemain. Kemudian, dari Persib Bandung enam pemain. Sedangkan sisanya, mulai menyusul pada tanggal 14 Maret, tambahnya.
Sebelumnya, TC Timnas juga sudah diikuti satu pemain naturalisasi, Diego Michiels. Tommy menambahkan, bergabungnya para pemain, membuat situasi TC akan berjalan dengan baik.
Sebab, ini modal Indonesia untuk menghadapi Arab Saudi pada 23 Maret mendatang. Waktu latihan yang cukup, harus bisa dimanfaatkan para pemain untuk meningkatkan kemampuannya di bawah komando pelatih Luis Manuel Blanco, tuturnya.
Lebih jauh dikatakan Tommy, pembukaan TC Timnas yang dipastikan berlangsung di SUGBK, pada 15 Maret, akan dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo), Ketua Umum PSSI Djohar Arifin.
Selain itu, dua tokoh sepak bola nasional juga akan hadir, Nirwan Dermawan Bakrie dan Arifin Panigoro, pungkasnya. (bola/mac)
Pemanggilan tersebut, bertujuan menyiapkan skuad jelang tampil dalam lanjutan kualifikasi Piala Asia 2015. Para pemain yang lolos seleksi, akan berjuang melawan Arab Saudi, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, 23 Maret mendatang.
Dua pemain naturalisasi, Stefano Lilipaly dan Tonnie Cusell dipastikan tiba di Jakarta pada pukul 18.00 WIB. Mereka langsung bergabung dengan para pemain seleksi lainnya yang sudah berada di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, ujar Direktur Media Badan Tim Nasional (BTN), Tommy Rusian Arief.
Selain itu, tambahan pemain datang dari klub Persebaya Surabaya sebanyak dua pemain. Kemudian, dari Persib Bandung enam pemain. Sedangkan sisanya, mulai menyusul pada tanggal 14 Maret, tambahnya.
Sebelumnya, TC Timnas juga sudah diikuti satu pemain naturalisasi, Diego Michiels. Tommy menambahkan, bergabungnya para pemain, membuat situasi TC akan berjalan dengan baik.
Sebab, ini modal Indonesia untuk menghadapi Arab Saudi pada 23 Maret mendatang. Waktu latihan yang cukup, harus bisa dimanfaatkan para pemain untuk meningkatkan kemampuannya di bawah komando pelatih Luis Manuel Blanco, tuturnya.
Lebih jauh dikatakan Tommy, pembukaan TC Timnas yang dipastikan berlangsung di SUGBK, pada 15 Maret, akan dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo), Ketua Umum PSSI Djohar Arifin.
Selain itu, dua tokoh sepak bola nasional juga akan hadir, Nirwan Dermawan Bakrie dan Arifin Panigoro, pungkasnya. (bola/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Gelandang Timnas Jerman Ini Berminat Gabung MU di Tahun 2026?
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 14:53 -
Kabar Gembira MU! Lisandro Martinez Ikut Latihan Tim Pekan Ini
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 14:43 -
Legenda MU Antusias Lihat Aksi Senne Lammens: Semoga Bisa Lebih Baik Lagi!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 14:29 -
Jude Bellingham Akhirnya Sudahi Paceklik Gol, Xabi Alonso: Lanjutkeun!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 13:22 -
Ajax Beres, Chelsea Kini Alihkan Fokus dan Incar Kemenangan atas Sunderland
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 13:10 -
Bikin Dua Assist Bagi Liverpool, Florian Wirtz Janji Bakal Tampil Lebih Baik Lagi
Liga Champions 23 Oktober 2025, 12:50 -
Effortlessly Cool: Inspirasi Gaya Pria Gen Z dari Kampus sampai Konser ala FFAR
Lain Lain 23 Oktober 2025, 12:23
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04