Erick Thohir Sudah Kantongi Calon Direktur Teknik Timnas Indonesia
Asad Arifin | 20 Januari 2025 09:46
Bola.net - Ketua PSSI, Erick Thohir mengaku sudah mengantongi beberapa nama sebagai calon Direktur Teknik (Dirtek) Timnas Indonesia. Namun, sejauh ini Erick Thohir belum bersedia menyebut siapa nama sang calon Dirtek.
Erick Thohir berencana untuk mengumumkan Dirtek Timnas Indonesia yang baru pada akhir Februari 2025. Posisi Dirtek telah kosong sejak Agustus 2023 usai Indra Sjafri dipindahtugaskan menjadi pelatih Timnas Indonesia U-20.
"Saya sudah melihat beberapa figur dengan track record yang bagus dan berpotensi untuk mengisi posisi Direktur Teknik Timnas Indonesia," ujar Erick Thohir di Instagram pribadinya.
"Seorang Dirtek harus memahami filosofi dan rencana sepak bola Indonesia untuk membangun timnas dari usia dini hingga senior dalam jangka panjang," katanya menambahkan.
Erick Thohir Janjikan Berita Baik Soal Dirtek Timnas Indonesia

Jabatan Dirtek Timnas Indonesia sebelumnya diisi Indra Sjafri pada 2020-2023. Namun pada periode itu tidak bisa berjalan maksimal karena terganggu pandemi Covid-19.
PSSI sempat mempersiapkan Frank Wormuth sebagai Dirtek PSSI pada 2023. Usai dijadikan konsultan pelatih Timnas Indonesia U-17, mantan instruktur kepelatihan Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) itu tidak diperpanjang kontraknya.
"Kami yakin timnas yang kuat harus dibangun berdasarkan filosofi sepak bola yang bagus. Ini menjadi rencana PSSI untuk membangun Timnas yang kuat dan berkelanjutan di masa depan," tutur Erick Thohir.
"Insyaallah, akan ada berita baik dalam waktu dekat," imbuhnya.
Timnas Indonesia memasuki fase baru. Seperti diketahui, PSSI memutuskan untuk memecat Shin Tae-yong dan menunjuk Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 1 Februari 2026
Voli 1 Februari 2026, 04:00
-
Hasil Napoli vs Fiorentina: Kemenangan yang Sangat Dibutuhkan
Liga Italia 1 Februari 2026, 03:35
-
Rating Pemain dari Aksi Comeback Dramatis Chelsea
Liga Inggris 1 Februari 2026, 03:15
-
Man of the Match Chelsea vs West Ham: Joao Pedro
Liga Inggris 1 Februari 2026, 03:06
-
Hasil Chelsea vs West Ham: Dari 0-2, The Blues Berbalik Menang Dramatis 3-2!
Liga Inggris 1 Februari 2026, 02:56
-
Man of the Match Leeds vs Arsenal: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 1 Februari 2026, 01:27
-
Tempat Menonton Elche vs Barcelona, Tayang di Mana?
Liga Inggris 1 Februari 2026, 01:01
-
Tempat Menonton Liverpool vs Newcastle, Tayang di Mana?
Liga Inggris 1 Februari 2026, 01:00
-
Link Live Streaming Elche vs Barcelona di La Liga
Liga Spanyol 1 Februari 2026, 00:02
-
Link Live Streaming Liverpool vs Newcastle di Premier League
Liga Inggris 1 Februari 2026, 00:01
-
Hasil Leeds vs Arsenal: Gabriel Jesus Nyekor, Meriam London Meledak di Elland Road
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:57
-
Menguji Kemampuan Bertahan Tottenham dan Efektivitas Serangan Man City
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:36
-
Man United Memburu Korban Ketiga
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:26
-
Hasil Pisa vs Sassuolo: Jay Idzes Stop Gol Pisa di Garis Gawang
Liga Italia 31 Januari 2026, 23:23
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30





