Filipina vs Timnas Indonesia U-19: Garuda Nusantara Dominan di Semua Lini
Gia Yuda Pradana | 8 Juli 2022 09:05
Bola.net - Timnas Indonesia U-19 akan ditantang Timnas Filipina U-19 pada matchday 4 Grup A Piala AFF U-19 2022, Jumat 8 Juli 2022. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, kick-off jam 20:00 WIB.
Untuk sementara, Timnas Indonesia U-19 menempati peringkat keempat dengan lima poin dari tiga laga. Sementara itu, Filipina berada di posisi lima tanpa poin.
Di atas kertas, Filipina adalah lawan yang mudah bagi Timnas Indonesia U-19. Kesebelasan berjuluk Teen Azkals itu telah dipastikan tersingkir di Piala AFF U-19 2022.
Dari lini ke lini pun, Garuda Nusantara dinilai lebih unggul daripada mereka. Berikut ulasannya.
Belakang
Lini belakang Timnas Indonesia U-19 masih kukuh di Piala AFF U-19 2022. Garuda Nusantara belum kebobolan dari tiga partai.
Kegemilangan kiper Timnas Indonesia U-19, Cahya Supriadi membuat gawangnya masih perawan. Penjaga gawang berusia 19 tahun itu membukukan lima penyelamatan ketika melawan Thailand.
Sementara itu, sektor pertahanan Myanmar sangat rentan. Armada Christopher Pedimonte itu telah kebobolan delapan kali dalam tiga pertandingan.
Tengah
Lini tengah Timnas Indonesia U-19 pincang. Garuda Nusantara kehilangan Marselino Ferdinan yang absen karena cedera.
Jenderal lapangan tengah Timnas Indonesia U-19 akan diserahkan kepada Arkhan Fikri. Pemain bernomor punggung delapan itu bermain baik dalam tiga partai sebelumnya.
Filipina tidak punya banyak pemain berkualitas di barisan gelandang. Teen Azkals kemungkinan masih akan mengandalkan nama-nama seperti Anthony Misael hingga Harry James.
Depan
Lini depan Timnas Indonesia U-19 akan diuji. Hokky Caraka perlu membuktikan bahwa ia adalah penyerang muda tajam yang menjanjikan.
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong tidak puas dengan barisan depan timnya. Padahal, Hokky Caraka telah membuat empat gol, terbanyak di Piala AFF U-19 2022.
Adapun, Filipina baru bisa menorehkan dua gol di Piala AFF U-19 2022. Dua gol itu disumbangkan oleh Sandro Reyes dan Jaime Rosquillo.
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Aryo Atmaja, 8 Juli 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Piala AFF U-19 2022: Filipina vs Timnas Indonesia U-19 8 Juli 2022
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2022, Live Indosiar
- 5 Alasan Timnas Indonesia U-19 Bakal Menang Mudah Lawan Filipina: Masterclass Shin Tae-yong!
- Profil Cahya Supriadi, Bintang Piala AFF U-19 2022, Kiper Masa Depan Timnas Indonesia dan Persija Ja
- Peluang Timnas Indonesia U-19 Menang Besar! Banyak Pemain Filipina Absen Karena Ujian Sekolah
- Si Paham Taktik: Analisis Permainan Marselino Ferdinan yuk!
- Belum Pernah Menang, Shin Tae-yong Bandingkan Liga Thailand dan Liga Indonesia
- Ketum PSSI: Timnas Indonesia U-19 Harus Menang Lawan Filipina dan Myanmar, Harga Mati
- Shin Tae-yong: Dengan Keluarnya Marselino, Organisasi Tim Jadi Kurang Baik
- Saran Pelatih Asal Malaysia untuk Timnas Indonesia U-19: Fokus Menang, Jangan Terbebani Menang Besar
- Syarat Lolos Timnas Indonesia U-19 ke Semifinal Piala AFF U-19 2022: Cukup Sapu Bersih 2 Laga Sisa?
- Marselino Ferdinan Cedera, Permainan Timnas Indonesia U-19 Berantakan, Tak Berpola, Tak Tahu Arah
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40 -
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41
LATEST UPDATE
-
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Bayer Leverkusen vs PSG: Nuno Mendes
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:50 -
Man of the Match Villarreal vs Manchester City: Savinho
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:45 -
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:27 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04