Ikut Pelatnas, Dua Pemain Persija Tak Diberi Izin Main Lawan Persib
Ari Prayoga | 21 April 2018 04:40
Bola.net - - PSSI tidak memberikan dispensasi kepada Andritany Ardhyasa dan Rezaldi Hehanusa untuk memperkuat Persija Jakarta kala menjamu Persib Bandung pada pekan kelima Liga 1 2018. Sebab, PSSI ingin keduanya fokus mengikuti pelatnas.
Andritany dan Rezaldi masuk dalam daftar 24 pemain yang dipanggil Luis Milla untuk mengikuti turnamen Anniversary Cup di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, 27 April-3 Mei. Dengan begitu, keduanya harus mengikuti pelatnas yang dimulai pada 23 April.
Selain Indonesia, turnamen Anniversary Cup juga akan diikuti oleh Uzbekistan U-23, Bahrain U-23, dan Korea Utara U-23. Pada laga perdana, Indonesia U-23 bakal bersua dengan Bahrain, Jumat (27/4). Namun di sisi lain, Persija bakal menjamu Persib di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (28/4).
Oleh sebab itu, Direktur Utama Persija, Gede Widiade akan meminta keringanan kepada PSSI. Dia ingin Andritany dan Rezaldi bisa memperkuat timnya melawan Persib karena laga ini sangat penting bagi Macan Kemayoran.
Namun, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria menegaskan tidak mengijinkan keduanya untuk meninggalkan pelatnas. Sebab, turnamen Anniversary Cup merupakan persiapan skuat Garuda Muda jelang tampil di Asian Games pada Agustus-September mendatang.
Turnamen ini adalah uji coba terakhir timnas sebelum Asian Games. Lawan-lawan terbaik telah didatangkan. PSSI sangat memahami kondisi klub. Namun di periode yang singkat ini, timnas harus konsentrasi full di turnamen ini, ujar Tisha kepada , Sabtu (21/4).
PSSI sendiri sebelumnya telah memberikan keringanan kepada Persija dengan memperbolehkan Andritany dan Rezaldi untuk datang terlambat ke pelatnas. Sebab, keduanya harus memperkuat Macan Kemayoran pada laga pamungkas Piala AFC Grup H melawan wakil Singapura, Tampines Rovers, Kamis (24/4).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






