Indra Sjafri Berterima Kasih kepada PSSI Usai Timnas Indonesia U-22 Hadapi 5 Laga Uji Coba
Yaumil Azis | 16 November 2019 22:08
Bola.net - Ucapan terima kasih dilontarkan pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri kepada PSSI. Menyusul, lima laga uji coba yang diberikan federasi sepak bola di Tanah Air itu untuk skuat Garuda Muda.
Tiga di antaranya saat Timnas Indonesia U-22 mengikuti turnamen CFA Team China Chongqing Three Gorges Bank Cup International Football 2019. Kala itu, lawan yang dihadapi Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan adalah China, Arab Saudi, dan Yordania.
Tapi sayangnya, Timnas Indonesia U-22 tak bisa meraih hasil maksimal di turnamen tersebut. Garuda Muda kalah 0-2 dari China, takluk 0-1 saat bersua Yordania, dan imbang 1-1 kontra Arab Saudi.
Sedangkan dua laga uji coba lainnya yakni melawan Iran. Pada pertandingan pertama, Timnas Indonesia U-22 hanya mampu bermain imbang 1-1, tapi berhasil menang 2-1 di partai berikutnya.
"Saya berterima kasih kepada PSSI yang atur lawan-lawan uji coba. Saya pikir sangat baik lawan China, Yordan, Arab Saudi dan, dua kali lawan Iran. Lima kali laga internasional yang saya pikir kualitasnya baik untuk kita," ujar Indra di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (16/11).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Berkaca dari Tur Nusantara 2014
Bagi Indra, lima laga uji coba tersebut sudah cukup untuk timnya. Mantan pelatih Bali United ini juga menegaskan tidak mencari hasil dari pertandingan persahabatan.
"Saya punya pengalaman tahun 2014 uji coba tur nusantara sebanyak 21 kali tak pernah kalah. Tapi manfaatnya kurang. Tak perlu banyak lawan di uji coba tapi bermanfaat. Hampir semua lawan yang kami hadapi membuat pemain belajar bagaimana merespon situasi sulit," imbuh Indra.
Adapun, lima laga uji coba tersebut merupakan persiapan Timnas Indonesia U-22 jelang tampil di SEA Games 2019. Di ajang dua tahunan itu, Garuda Muda tergabung di Grup B bersama Vietnam, Thailand, Laos, Singapura, dan Brunei Darussalam.
(Bola.net/Fitri Apriyani)
Baca Juga:
- Kata Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Taklukan Iran
- Hasil Pertandingan Timnas Indonesia U-22 vs Iran U-23: Skor 2-1
- Indra Sjafri Coret Beberapa Pemain Timnas Indonesia U-22 Paska Uji Coba Lawan Iran
- Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Timnas Indonesia U-22 vs Timnas Iran U-23
- Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Iran U-23 16 November 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengenal Cesar Meylan, Si Jenius Tangan Kanan John Herdman di Timnas Indonesia
Tim Nasional 11 Januari 2026, 06:43
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











