Ini Target Dicky Indrayana di Timnas U-22
Afdholud Dzikry | 16 Maret 2017 18:10
Bola.net - - Dicky Indrayana membeber targetnya di Timnas U-22. Penjaga gawang Bali United ini mengaku ingin bisa tampil dan menunjukkan kemampuan terbaiknya di tim berjuluk Garuda Muda tersebut.
Saya ingin bisa memberikan kemampuan terbaik saya bagi bangsa dan negara pada ajang SEA Games di Malaysia, ujar penjaga gawang asal Ciamis Jawa Barat tersebut.
Pemain berusia 19 tahun ini mengaku langkahnya untuk menjadi penjaga gawang utama Timnas U-22 tak bakal mudah. Pasalnya, menurut Dicky, kualitas rekan-rekannya yang dipanggil ke Garuda Muda juga tak bisa dipandang remeh.
Kualitas mereka bagus, tuturnya.
Namun, saya tetap optimistis. Apalagi, banyak pihak yang mendukung saya, ia menambahkan.
Dicky sendiri mengaku memiliki motivasi lebih untuk menembus skuat Timnas U-22. Menurutnya, kala memperkuat Timnas, ia mendapat motivasi tambahan untuk bisa menunjukkan penampilan terbaiknya.
Saya lebih semangat karena ini untuk membela negara. Saya ingin menjadi duta bangsa, tegasnya.
Sebelumnya, Dicky sendiri masuk dalam daftar pemain yang lolos dari tiga tahap seleksi Timnas U-22. Ia berpeluang diturunkan pada laga uji coba antara Timnas U-22 dan Myanmar di Stadion Pakansari Cibinong Bogor, Selasa mendatang.
Lebih lanjut, Dicky membeber kiat yang diterapkannya untuk bisa menjadi pemain andalan di Timnas U-22. Tak hanya mengandalkan kemampuan dan bakatnya saja, penjaga gawang bertinggi 1,78 meter ini mengaku siap bekerja keras untuk meningkatkan kemampuan.
Selain itu, tentu juga disiplin dan serius. Tak lupa juga banyak berdoa, tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bali United vs Dewa United: Jan Olde Riekerink Bidik Kemenangan di Laga ke-100!
Bola Indonesia 29 Desember 2025, 08:18
-
Prediksi BRI Super League: Bali United vs Dewa United 29 Desember 2025
Bola Indonesia 28 Desember 2025, 12:11
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





