
Bola.net - Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengonfirmasi PSSI telah mengakhiri kerja sama dengan pelatih Indra Sjafri. Keputusan ini diambil setelah hasil buruk yang dialami Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025.
Timnas Indonesia U-22 gagal mempertahankan medali emas SEA Games setelah gugur pada fase grup. Dalam dua laga yang dimainkan, skuad Garuda Muda meraih sekali kemenangan dan sekali imbang.
Setelah kembali ke Tanah Air, Sumardji, yang juga berperan sebagai manajer Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025, memberikan laporan menyeluruh kepada Anggota Komisi Eksekutif (EXCO) dan PSSI. Evaluasi kemudian dilakukan dan diambil keputusan untuk memberhentikan Indra Sjafri dari pekerjaan sebagai pelatih Garuda Muda.
"Berkaitan dengan hasil yang tidak menggembirakan, tentu kami di BTN sudah melaporkan pelaksanaannya kepada rekan-rekan Exco dan Ketua Umum, dan Wakil, secara keseluruhan kepada federasi," ujar Sumardji dalam konferensi pers di Kantor Ileague, Jakarta, Selasa (16/12)
"Maka setelah kami melakukan evaluasi secara bersama-sama, dengan ini kami sepakat melakukan evaluasi adalah pengakhiran hubungan kerja antara Coach Indra Sjafri dengan PSSI," katanya menambahkan.
Penuhi Hak dan Kewajiban

Sumardji juga menjamin PSSI sudah melakukan kewajibannya terhadap Indra Sjafri seputar hak-hak yang harus diterimanya sesuai kontrak sebelumnya sebagai pelatih Timnas Indonesia U-22. Ia juga menerangkan bahwa Indra Sjafri menerima keputusan pemberhentian dengan lapang dada.
"Jadi, berkaitan dengan pengakhiran hubungan kerja, tentu hak dan kewajiban sesuai dengan kesepakatan dan kontrak yang ada wajib untuk sama-sama menjalankan hak yang diterima oleh Coach Indra Sjafri dan kewajiban yang harus dilakukan oleh federasi. Semua sepakat dan semua bisa menjalankan itu dengan baik," tutur Sumardji.
"Coach Indra Sjafri juga sudah kami ajak bicara dan diskusi dengan teman-teman berkaitan dengan evaluasi. Coach Indra Sjafri menerima dengan lapang dada dan ikhlas. Berkaitan dengan keberadaan Coach Indra Sjafri, mulai hari ini, sudah tidak ada lagi hubungan kerja dengan PSSI," imbuhnya.
Indra Sjafri sudah tiga edisi menukangi Timnas Indonesia U-22 di SEA Games, yakni pada 2019, 2023, dan 2025. Pencapaian terbaiknya adalah medali emas pada edisi 2023 di Kamboja dan medali perak pada edisi 2019 di Filipina.
Penulis: Fitri Apriani (Bola.net)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Gagal di SEA Games 2025, Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri Disebut Sudah Mentok: Ada Masanya
- Pengamat Sepak Bola Soroti Zainudin Amali Usai Timnas Indonesia U-22 Gugur Lebih Cepat di SEA Games 2025
- Lagi, Pengamat Sepak Bola Soroti Zainudin Amali Imbas Timnas Indonesia U-22 Pulang dengan Tangan Hampa dari SEA Games 2025
- Indra Sjafri dan 68 Menit Penantian Jens Raven yang Berujung Pahit bagi Timnas Indonesia U-22
- Bung Towel Kritik Zainudin Amali usai Timnas Indonesia U-22 Gagal di SEA Games 2025
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 26 Januari 2026 16:40Dion Markx Resmi Bergabung dengan Persib Bandung, Siapa Dia?
LATEST UPDATE
-
Otomotif 31 Januari 2026 13:31 -
Bola Indonesia 31 Januari 2026 13:19 -
Liga Italia 31 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 31 Januari 2026 12:48 -
Bola Indonesia 31 Januari 2026 12:43 -
Bola Indonesia 31 Januari 2026 12:34
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 30 Januari 2026 20:35 -
tim nasional 29 Januari 2026 21:22 -
tim nasional 29 Januari 2026 21:08 -
tim nasional 29 Januari 2026 20:57 -
tim nasional 29 Januari 2026 18:49 -
tim nasional 29 Januari 2026 17:55
MOST VIEWED
- Jadwal Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026 Hari Ini, Kamis 29 Januari 2026: Ditantang Kirgistan
- Terbongkar! Media Belanda Bocorkan Alasan Ajax Amsterdam Rekrut Maarten Paes
- Bukan Persib Bandung, Maarten Paes Terbang ke Eropa untuk Gabung Ajax Amsterdam dengan Kontrak Hingga Juni 2029
- Bukan Kevin Diks! Maarten Paes Berpotensi Jadi Pemain Indonesia Pertama dalam Sejarah Liga Champions
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4255388/original/099094100_1670573986-20221209-Cuaca-Ekstrem-Faizal-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489039/original/039490400_1769778318-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487964/original/089313000_1769688117-rachman.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489330/original/031944700_1769841822-1001573592.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489319/original/046436500_1769841141-IMG_6401.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489312/original/019812300_1769840223-37648.jpg)
