Jadwal Championship Series BRI Liga 1 Tergantung Pencapaian Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23, PT LIB Beberkan 3 Opsi
Serafin Unus Pasi | 27 April 2024 21:34
Bola.net - Jadwal championship series BRI Liga 1 2023/2024 tergantung pencapaian Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024. PT Liga Indonesia Baru (LIB) membeberkan tiga opsi.
Championship series BRI Liga 1 seharusnya dimulai pada 5 Mei 2024 atau lima hari usai regular series selesai. Namun, sekarang jadwalnya menjadi berubah.
LIB telah menginformasikan pergeseran dimulainya championship series itu kepada peserta BRI Liga 1. Suratnya bernomor 515/LIB-COR/IV/2024.
Rencana pertama LIB adalah menggelar championship series pada 7-8 Mei 2024. Hal itu jika Timnas Indonesia U-23 lolos ke babak final Piala Asia U-23 2024.
Opsi Kedua dan Ketiga
Kemungkinan keduanya adalah mengawali championship series pada 9-10 Mei 2024. Tanggal itu didasari bila Timnas Indonesia U-23 gagal melaju ke partai puncak Piala Asia U-23 2024.
"Selanjutnya meraih kemenangan dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada 2 Mei 2024, maka Championship Series BRI Liga 1 akan dimulai pada 9-10 Mei 2024," tulis LIB.
Rumusan ketiga adalah menggulirkan championship series pada 14-15 Mei 2024. Ini bisa dilakukan andai Timnas Indonesia U-23 harus menjalani babak play-off Olimpiade 2024 pada 9 Mei 2024 di Prancis.
"Apabila Timnas Indonesia U-23 tidak berhasil di babak semifinal Piala Asia U-23 pada 29 April 2024 dan selanjutnya gagal meraih kemenangan dalam perebutan tempat ketiga pada 2 Mei 2024, sehingga harus mengikuti babak play-off pada 9 Mei 2024 di Prancis, maka Championship Series akan dimulai pada 14-15 Mei 2024," tutup LIB.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



