Kalahkan Kamboja, Permainan Tim Indonesia U-22 Dinilai Tak Istimewa
Serafin Unus Pasi | 10 Mei 2023 22:08
Bola.net - Koordinator Save Our Soccer (SOS), Akmal Marhali, angkat bicara soal penampilan Timnas Indonesia U-22 pada laga pamungkas mereka di Grup A SEA Games 2023, kontra Kamboja. Menurutnya, penampilan Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-22- pada laga ini tergolong tak istimewa.
Akmal menyebut, kemenangan Indonesia pada laga ini sangat menguntungkan. Dengan kemenangan ini, tim besutan Indra Sjafri tersebut memiliki modal bagus untuk menatap laga semifinal.
"Secara permainan, sejatinya, Kamboja bermain lebih baik dari Indonesia," ucap Akmal, kepada Bola.net.
"Permainan mereka lebih rapi ketimbang Indonesia pada laga ini," sambungnya.
Indonesia sebelumnya sukses memungkasi perjalanan mereka di Grup A SEA Games 2023 dengan apik. Menghadapi tuan rumah Kamboja, mereka meraih kemenangan 2-1.
Dua gol Indonesia pada laga ini dicetak Titan Agung dan Beckham Putra. Sementara, gol semata wayang Kamboja diciptakan Sin Sovannmakara.
Dengan kemenangan ini, Indonesia meraih hasil sempurna di Grup A. Mereka mengoleksi 12 angka dari empat laga. Garuda Nusantara mencetak 13 gol dan hanya kebobolan satu gol dari empat laga tersebut.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Wajar Belum Rapi
Akmal menilai, tak rapinya permainan Tim Indonesia U-22 pada laga ini tak lepas dari komposisi mereka. Pada laga kontra Kamboja, Indra Sjafri melakukan rotasi terhadap skuadnya. Ia memainkan banyak pemain yang selama ini menjadi pelapis.
"Yang bermain pada laga ini adalah tim kedua, bukan tim utama. Mereka perlu adaptasi untuk main pada laga ini," papar Akmal.
"Pemain-pemain yang diturunkan pada laga ini masih butuh waktu untuk saling kenal karakter masing-masing," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












