KJTI Penasaran dengan Detail dan Kerah Jersey Kandang Baru Timnas Indonesia, Prediksi Harganya Masih Sama Seperti Kostum Sebelumnya
Serafin Unus Pasi | 24 Januari 2025 19:07
Bola.net - Kolektor Jersey Timnas Indonesia (KJTI) penasaran dengan detail jersey kandang baru Timnas Indonesia. KJTI juga memperkirakan harganya sama seperti kostum sebelumnya.
"Dengan desain yang beberapa hari ini ada di media sosial, kita berharapnya untuk eksekusi tetap detail atau pattern-nya itu ada di kain sih yang jelas," ujar founder KJTI, Budi Frastio kepada Bola.net, Jumat (24/1/2025).
"Karena memang kita harus menunggu memegang langsung jerseynya karena kita berharap eksekusinya itu bisa dengan baik. Setidaknya dari segi metode pattern di kainnya paling enggak bisa sama seperti sebelumnya atau bisa lebih bagus," katanya menambahkan.
Erspo baru melaunching jersey kandang baru Timnas Indonesia pada Kamis (23/1) melalui media sosialnya. Warnanya merah-putih dengan variasi strip putih di bagian dada, lengan, dan pinggang.
Kerah Bisa Jadi Penentu
KJTI memberikan perhatian lebih kepada kerah jersey Timnas Indonesia. Pasalnya, bagian itu bisa menentukan bahkan mengubah penilaian terhadap seragam Skuad Garuda.
"Kerahnya itu juga akan menjadi sesuatu yang istilahnya akan menentukan nanti bagus atau enggaknya karena di posisi kerah ini agak rawan untuk jersey dengan model kerah yang materialnya agak tebal itu," ucap Budi.
"Finishingnya akan kita lihat apakah bagus atau enggak. Tapi untuk tahu detail bagus atau enggaknya memang harus memegang jerseynya lebih dulu," tambahnya.
Berapa Harga Idealnya?
Erspo belum mengumumkan harga jersey kandang baru Timnas Indonesia. Untuk kostum sebelumnya, dibanderol Rp 1,299 juta untuk player issue, Rp 599 ribu untuk replika, dan Rp 199 ribu untuk versi suporter.
"Terus kisaran harganya kemungkinan masih Rp 1,3 juta untuk jersey player isuenya, kalau replika mungkin Rp 500 atau sampai Rp 600 ribu," tutur Budi.
"Terus untuk suporter version pada angka Rp 200 ribuan. Mungkin masih seperti itu harganya," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Profil dan Rekam Jejak Gerald Vanenburg, Winger Tajam Ajax dan PSV yang Jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia U-23
- Resmi! PSSI Rekrut Gerald Vanenburg Jadi Asisten Patrick Kluivert dan Pelatih Timnas Indonesia U-23
- Jadwal dan Link Streaming Timnas Indonesia U-20 vs Yordania di Vidio Hari Ini, 24 Januari 2025
- Link Streaming Mandiri U-20 Challenge Series 2025: Timnas Indonesia U-20 vs Yordania
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Indonesia vs Nepal: Timnas Putri Menang Comeback Dramatis jelang SEA Games 2025
Tim Nasional 26 November 2025, 22:12
LATEST UPDATE
-
Cara Mudah Cek BLT Rp 900 Ribu Periode Oktober-Desember 2025
News 28 November 2025, 10:40
-
FIFA Terancam Digugat Soal Penghapusan Sanksi Cristiano Ronaldo di Piala Dunia 2026
Piala Dunia 28 November 2025, 10:37
-
Jika Arsenal Menang di Stamford Bridge, Persaingan Gelar Selesai!
Liga Inggris 28 November 2025, 10:26
-
Timnas Portugal Cetak Sejarah Usai Juara Piala Dunia U-17 2025
Piala Dunia 28 November 2025, 10:19
-
Ini 4 Pemain Abroad yang Memperkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Tim Nasional 28 November 2025, 10:06
-
Jadwal Lengkap Balapan WorldSBK 2026
Otomotif 28 November 2025, 09:57
-
Daftar Lengkap Pembalap WorldSBK 2026
Otomotif 28 November 2025, 09:57
-
Krisis Liverpool Parah: Statistik Mengungkap Laju Terburuk dalam 70 Tahun
Liga Inggris 28 November 2025, 09:49
-
Pedro Acosta Ngaku Tanpa Beban Pilih Tim untuk MotoGP 2027, Merasa Masih Happy di KTM
Otomotif 28 November 2025, 09:48
-
Usai 9 Kekalahan dalam 12 Laga, Arne Slot Tegaskan Semangat Terus Bertarung!
Liga Inggris 28 November 2025, 09:27
-
Update Ranking BWF 2025: Para Pebulu Tangkis Indonesia di Peringkat Berapa?
Bulu Tangkis 28 November 2025, 09:10
-
Daftar Lengkap Tim Peserta Voli Proliga 2026
Voli 28 November 2025, 09:01
LATEST EDITORIAL
-
Setelah Zirkzee Gagal Bersinar, 5 Striker Ini Layak Masuk Radar Manchester United
Editorial 27 November 2025, 22:12
-
10 Pemain dengan Assist Terbanyak dalam Sejarah Sepak Bola: Messi Jauh Ungguli Ronaldo
Editorial 25 November 2025, 20:18
-
6 Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Barcelona
Editorial 25 November 2025, 17:33
-
4 Alasan Arsenal Kini Diunggulkan Juara Premier League
Editorial 24 November 2025, 22:39







