Maarten Paes Sudah Gatal Ingin Bermain di SUGBK dengan Timnas Indonesia: Fans Luar Biasa, Nyanyi Tanah Airku setelah Laga
Gia Yuda Pradana | 9 September 2024 11:45
Bola.net - Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, sudah tidak sabar bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat. Penantian penjaga gawang berusia 26 tahun ini itu akan terbayar dalam waktu dekat.
Paes kemungkinan akan menjadi kiper nomor satu Timnas Indonesia untuk melawan Australia. Laga kedua Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia itu bakal berlangsung pada Selasa (10/9) di SUGBK.
"Saya berharap banyak kepada fans. Jujur, dari beberapa potongan video yang saya lihat, fans sangat luar biasa," ujar Paes kepada wartawan.
"Setelah bermain, ada lagu Tanah Airku. SUGBK sangat luar biasa, dan saya sudah tidak sabar untuk segera bermain di sana," katanya menambahkan.
Debut Sensasional Maarten Paes

Maarten Paes baru melakoni debutnya dengan Timnas Indonesia. Kiper FC Dallas di Liga Amerika Serikat ini mencatatkan satu penyelamatan tendangan penalti saat bermain imbang 1-1 melawan Arab Saudi.
Kurang lebih 60 ribu suporter diperkirakan akan memadati SUGBK ketika Timnas Indonesia menghadapi Australia. PSSI telah mengumumkan bahwa tiket sold out pada Minggu (8/9).
"Mendengarkan chants dari para fans, karena ketika melawan Arab Saudi, fans juga luar biasa dalam pertandingan tandang," tutur Maarten Paes.
"Kepercayaan diri tim tengah meningkat, apalagi kami mendapatkan hasil imbang di tengah laga tandang sulit melawan Arab Saudi. Kami menunjukkan kemampuan kami," imbuhnya.
Daftar Pemain Timnas Indonesia

Kiper
1. Maarten Paes (FC Dallas, Amerika Serikat)
2. Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya Surabaya)
3. Muhammad Adi Satryo (PSIS Semarang)
4. Nadeo Argawinata (Borneo FC)
Belakang
5. Jay Idzes (Venezia, Italia)
6. Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers U-21, Inggris)
7. Rizky Ridho (Persija Jakarta)
8. Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)
9. Wahyu Prasetyo (Malut United)
10. Calvin Verdonk (NEC Nijmegen, Belanda)
11. Nathan Tjoe-A-On (Swansea City, Inggris)
12. Sandy Walsh (KV Mechelen, Belgia)
13. Shayne Pattynama (KAS Eupen, Belgia)
14. Asnawi Mangkualam (Port FC, Thailand)
15. Pratama Arhan (Suwon FC, Korea Selatan)
Tengah
16. Thom Haye (Tanpa Klub)
17. Ivar Jenner (Jong Utrecht, Belanda)
18. Marselino Ferdinan (Oxford United, Inggris)
19. Egy Maulana Vikri (Dewa United)
20. Witan Sulaeman (Persija Jakarta)
21. Ricky Kambuaya (Dewa United)
Depan
22. Rafael Struick (ADO Den Haag, Belanda)
23. Ragnar Oratmangoen (FCV Dender, Belgia)
24. Ramadhan Sananta (Persis Solo)
25. Dimas Drajad (Persib Bandung)
26. Hokky Caraka (PSS Sleman)
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jay Idzes, Il Capitano!
- Peh! Maarten Paes Kelas!
- Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Berpeluang Debut dengan Timnas Indonesia vs Jepang pada November 2024
- Maarten Paes jelang Timnas Indonesia vs Australia: Mereka Lawan Kuat
- Cerita Maarten Paes Belajar Bahasa Indonesia dengan Sandy Walsh: Punya Buku Rujukan, Merasa Kemampuannya Semakin bagus
- Hilgers dan Reijnders Bergabung, Ini Starting XI Termahal Timnas Indonesia: Hampir Bernilai Rp350 miliar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST UPDATE
-
Update Ranking BWF 2025: Para Pebulu Tangkis Indonesia di Peringkat Berapa?
Bulu Tangkis 20 November 2025, 08:51
-
Apes! Niat Tambal Sulam Skuad, Bek Muda Barcelona Justru Divonis Cedera Parah
Liga Spanyol 20 November 2025, 08:42
-
Bintang PSG Fabian Ruiz Buka Suara: Saya Ingin Pensiun di Real Betis!
Liga Spanyol 20 November 2025, 08:35
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 20 November 2025, 08:34
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Las Vegas 2025 di Vidio, 21-23 November 2025
Otomotif 20 November 2025, 08:32
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 20 November 2025, 08:32
-
Daftar Pembalap JuniorGP 2025: Veda Ega Pratama Jadi Wakil Indonesia
Otomotif 20 November 2025, 08:32
-
Jadwal Lengkap JuniorGP 2025: Ada Veda Ega Pratama Lho!
Otomotif 20 November 2025, 08:32
-
Otomotif 20 November 2025, 08:32

LATEST EDITORIAL
-
Starting XI Bintang Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Ada Szoboszlai, Mbeumo, dan Lainnya
Editorial 19 November 2025, 22:13
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37










