Mampukah Riko Simanjuntak Langsung Bersinar di Timnas Indonesia U-23?
Haris Suhud | 30 Mei 2018 13:00
Bola.net - - Riko Simanjuntak untuk pertama kalinya mendapat panggilan dari Timnas Indonesia U-23. Ia memiliki peluang langsung bersinar dan menjadi pilihan pertama di dalam tim besutan Luis Milla tersebut.
Pemanggilan Riko, jelang dua laga ujicoba menghadapi Timnas Thailand U-23, tak terlepas dari penampilan apik sang pemain musim ini. Riko mampu mencuri perhatian karena memberikan kontribusi yang maksimal di Persija.
Riko mencatatkan 16 penampilan bersama Persija di kompetisi resmi. Jumlah tersebut terdiri dari delapan di Liga 1 2018 dan delapan sisanya di Piala AFC. Riko juga sejauh ini sukses mencetak satu gol dan empat assist di Liga 1.
Memiliki kecepatan menjadi modal utama buat Riko di Timnas Indonesia U-23. Selain itu, sang pemain juga kerap rajin membantu pertahanan ketika timnya sedang dalam tekanan.
Riko juga mampu menjadi sumber gol dengan melepaskan umpan-umpan yang memanjakan rekan satu tim. Inilah yang membuat eks pemain Semen Padang itu layak dilabeli sebagai gelandang komplet.
Kehadiran Riko tentu saja menjadi sinyal ancaman buat dua pemain Timnas Indonesia U-23, Osvaldo Haay dan Saddil Ramdani. Keduanya kerap mendapatkan kepercayaan menghuni sektor kanan sayap Garuda Muda.
Namun, mengacu pada empat pertandingan terakhir Timnas Indonesia U-23 sepanjang 2018, kedua nama tersebut tak banyak memberikan kontribusi. Keduanya diprediksi bakal terdepak dari skuat inti asuhan Luis Milla.
Menuju Asian Games 2018

Menuju Asian Games 2018
Riko Simanjuntak harus membuktikan kelayakan dipanggil ke Timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan melawan Thailand U-23 pada 31 Mei dan 3 Juni mendatang. Andai mampu mencuri perhatian Luis Milla, bukan tidak mungkin Riko bakal turut dimasukkan dalam skuat untuk Asian Games 2018.
Asian Games sendiri akan mulai bergulir pada bulan Agustus mendatang. Indonesia diharapkan mampu menembus babak semifinal karena posisinya sebagai tuan rumah.
Sumber: Bola.com
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











