Man of the Match Malaysia vs Indonesia: Pratama Arhan
Richard Andreas | 19 Desember 2021 22:10
Bola.net - Pratama Arhan layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Malaysia vs Indonesia, duel matchday terakhir Grup B Piala AFF 2020, Minggu (19/12/2021).
Bermain di National Stadium, Singapura, skuad Shin Tae-yong membuktikan ketangguhannya dengan kemenangan telak 4-1. Malaysia tidak bisa mengimbangi permainan agresif Indonesia.
Malaysia unggul terlebih dahulu lewat gol Kogileswaran Raj di menit ke-13 yang memanfaatkan blunder Irfan Jaya. Meski begitu, Irfan Jaya langsung menebus kesalahannya dengan mencetak dua gol (36', 43') untuk membalikkan kedudukan.
Indonesia meningkatkan tempo serangan di babak kedua. Pratama Arhan mencetak gol ketiga (50') dan Elkan Baggot membungkus kemenangan Indonesia dengan sundulan keras (82').
Kemenangan 4-1 ini memastikan langkah Indonesia ke babak semifinal sebagai juara grup.
Aksi Pratama Arhan
Bermain sebagai bek kiri, Pratama Arhan jadi salah satu pemain paling aktif dan agresif di lapangan. Dia terus bergerak selama 90 menit di lapangan.
Pergerakan Pratama Arhan berujung pada gol kedua Irfan Jaya di ujung babak pertama yang membawa Indonesia berbalik unggul. Di babak kedua, dia mencetak golnya sendiri dengan sepakan fantastis dari sisi kiri luar kotak penalti.
Kontribusi Pratama Arhan di pertandingan kali ini jelas sangat penting bagi kemenangan Indonesia. Sebab itu, AFF menunjukknya sebagai man of the match resmi pertandingan kali ini.
Sumber: AFF
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
Tim Nasional 18 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Cagliari vs Juventus: Elia Caprile
Liga Italia 18 Januari 2026, 05:03
-
Man of the Match Udinese vs Inter: Lautaro Martinez
Liga Italia 18 Januari 2026, 01:42
-
Man of the Match Real Madrid vs Levante: Kylian Mbappe
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 01:21
-
Man of the Match Liverpool vs Burnley: Florian Wirtz
Liga Inggris 18 Januari 2026, 00:47
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



