Masa Depan Misterius Elkan Baggott: Ucapkan Perpisahan dengan Blackpool FC, Habis Kontrak bersama Ipswich Town
Gia Yuda Pradana | 5 Mei 2025 13:09
Bola.net - Musim 2024/2025 telah selesai untuk Elkan Baggott. Meski begitu, masa depan bek naturalisasi Indonesia itu menjadi misterius.
Baggott baru menuntaskan League One 2024/2025, alias divisi ketiga Liga Inggris, dengan Blackpool FC. Namun, ia harus meninggalkan The Seasiders.
Pasalnya, Baggott hanya berstatus sebagai pemain pinjaman di Blackpool FC. Ia disekolahkan klub Premier League, Ipswich Town, selama semusim sejak awal 2024/2025.
Baggott juga telah mengucapkan salam perpisahan untuk Blackpool FC. Ia mesti kembali ke Ipswich Town, yang dipastikan terdegradasi dari Premier League.
Kontrak Habis 30 Juni 2025

Karier Baggott dengan Blackpool FC sejatinya tidak terlalu mulus. Ia beberapa kali dihantam cedera. Namun, Baggott masih bisa mengoleksi 20 penampilan di berbagai ajang.
"Musim 2024/25 telah selesai. Saya menikmati setiap menit selama berada di Blackpool FC. Saya mendoakan yang terbaik untuk klub ini di masa depan," ujar Baggott, dilansir dari akun Instagramnya.
Saat pulang ke Ipswich Town, Baggott juga tidak akan bertahan lama. Kontraknya bersama The Tractor Boys bakal habis pada 30 Juni 2025.
5 Kali Dipinjamkan

Baggott merupakan produk Akademi Ipswich Town. Namun, sejak meneken kontrak profesional pada 2021, ia lebih banyak dipinjamkan ke klub lain.
Baggott tercatat pernah disekolahkan ke King's Lynn Town pada 2021, Gillingham FC pada 2022, Cheltenham Town pada 2023, Bristol Rovers pada 2024, dan terakhir Blackpool pada 2024/25.
Baggott bahkan hanya pernah tampil tujuh kali untuk Ipswich Town. Dengan rincian empat kali di Carabao Cup, dua kali di League One, dan sekali di EFL Trophy.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Klasemen BRI Liga 1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







