Nova Arianto Senang Para Pemain Timnas Indonesia U-17 Patuh Puasa Medsos untuk Piala Dunia U-17 2025: Enggak Posting Apa Pun
Ari Prayoga | 4 November 2025 11:19
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, menegaskan pentingnya menjaga fokus dan ketenangan mental menjelang Piala Dunia U-17 2025. Seluruh pemain diminta untuk menahan diri dari aktivitas media sosial selama turnamen berlangsung.
Langkah ini dilakukan untuk memastikan para pemain tidak terdistraksi dari persiapan menghadapi pertandingan. Ia menyebut bahwa disiplin pemain dalam menggunakan media sosial sejauh ini sudah berjalan baik.
"Ya yang pertama sekali lagi saya sangat senang ya dengan kedisiplinan pemain dalam mereka bermedia sosial," ujar Nova.
Nova mengapresiasi sikap para pemain yang tidak melakukan unggahan atau postingan selama masa persiapan. Ia berharap kondisi ini terus terjaga agar fokus tim tidak terpecah menjelang laga perdana.
"Saya bisa melihat mereka tidak melakukan postingan atau apapun karena saya harap mereka tidak terganggu secara konsentrasi agar mereka bisa fokus ke Piala Dunia U-17 karena itu yang kita jaga," katanya.
Perjalanan Bakal Dimulai

Timnas Indonesia U-17 akan memulai kiprahnya di Piala Dunia U-17 dengan menghadapi Gambia pada laga pembuka. Pertandingan itu bakal diadakan di Aspire Zone, Al Rayyan pada Selasa (4/11) malam WIB.
Selain menjaga disiplin digital, Nova menjelaskan bahwa tim juga mendapat dukungan dari psikolog. Menurutnya, pendekatan mental dan psikologis menjadi bagian penting dari persiapan menuju turnamen dunia ini.
"Saya bersyukur saat ini kita ada tim psikolog yang sekali lagi kita mengelola ya secara mental secara psikologi pemain sebelum mereka akan tampil di Piala Dunia U-17," ungkap Nova.
Kesiapan Mental
Ia menilai bahwa aspek teknis dan fisik tidak akan berjalan baik tanpa mental yang kuat. Karena itu, ia memberi penekanan besar pada pembentukan karakter dan ketenangan pemain.
"Saya juga sampaikan ke pemain masalah taktikal masalah teknik masalah fisik saya bilang itu tidak akan bisa berjalanan baik kalau pemain-pemain tidak mempunyai mental yang baik," tuturnya.
"Itu yang saya jaga dalam dua atau tiga hari ke depan ini adalah bagaimana ya maintanence secara mental dan secara positif dari pemain agar pemain tetap tenang dan mereka bisa tampil maksimal di Piala Dunia U-17," imbuh Nova.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Jadwal dan Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Zambia
Timnas Indonesia U-17 vs Zambia
Aspire Zone 7, Al Rayyan
Selasa, 4 November 2025
22:45 WIB
Siaran langsung: -
Live streaming: FIFA+
Link streaming: https://www.plus.fifa.com/en/content/indonesia-v-zambia-fifa-u-17-world-cup-qatar-2025tm-2025/b208470c-6661-4cfb-b1c2-699cc7cd97bb
Jangan Lewatkan!
- Winger Timnas Indonesia U-17 Incar Kemenangan atas Zambia di Piala Dunia U-17 2025, Penting untuk Modal Melawan Brasil dan Honduras
 - 3 Pemain Kunci Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025: Pasukan Nova Arianto Bakal Lolos Fase Grup?
 - Bintang Timnas Indonesia U-17 Sudah Gatal Ingin Bermain di Piala Dunia U-17 2025, Kantongi Kekuatan dan Kelemahan Zambia
 - Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Hari Ini, Selasa 4 November 2025
 
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
- 
    
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Zambia di Piala Dunia U-17 2025
Tim Nasional 4 November 2025, 19:15
 - 
    
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Zambia Gratis dari HP Kamu!
Tim Nasional 4 November 2025, 18:01
 
LATEST UPDATE
- 
    
Luciano Spalletti, Pilihan Terbaik untuk Juventus yang Sedikit Terlambat
Liga Italia 4 November 2025, 21:56
 - 
    
Prediksi BRI Super League: Borneo FC vs Dewa United 5 November 2025
Bola Indonesia 4 November 2025, 21:09
 - 
    
3.500 Pelari Siap Ramaikan Capital Market Run 2025 di GBK
Olahraga Lain-Lain 4 November 2025, 20:41
 - 
    
Banding Ditolak! TMJ Serang FIFA: Sanksi Naturalisasi Malaysia Bermotif Politik
Bola Indonesia 4 November 2025, 20:34
 - 
    
Prediksi Starting XI Liverpool vs Real Madrid: Dilema Mencari Komposisi Ideal
Liga Champions 4 November 2025, 19:56
 - 
    
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Zambia di Piala Dunia U-17 2025
Tim Nasional 4 November 2025, 19:15
 - 
    
Wah Wah, Guardiola Batalkan Latihan Man City Jelang Main di Liga Champions
Liga Champions 4 November 2025, 19:10
 
LATEST EDITORIAL
- 
    
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
 - 
    
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
 - 
    
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
 








