Persebaya Minta Pemanggilan Pemain Timnas Dikaji Ulang
Serafin Unus Pasi | 30 Agustus 2019 19:19
Bola.net - Persebaya Surabaya cukup kecewa dengan keputusan PSSI mencoret Otavio Dutra. Sebab, pencoretan itu baru dilakukan menjelang berakhirnya putaran pertama Shopee Liga 1 2019.
Padahal, sejak awal federasi sudah mengetahui bahwa proses naturalisasi Otavio Dutra belum sepenuhnya rampung. Sehingga, Persebaya merasa dirugikan dengan keputusan itu.
Menurut asisten pelatih Persebaya, Bejo Sugiantoro, seharunya Persebaya bisa menggunakan jasa Otavio Dutra saat lawan Persija. Namun demikian, dia tetap menghormati keputusan federasi.
”Kita selalu respek dengan federasi. Apapun itu, tujuan utama setiap kontribusi terbaik pemain yang bermain di klub adalah promosi menjadi pemain timnas,” ungkap Bejo Sugiantoro, Jumat (30/8).
”Tapi dalam situasi Dutra seperti ini sedikit merugikan kami. Di saat kami bisa memainkannya lawan Persija kemarin kenapa baru bisa kita dapatkan di pertandingan terakhir Liga 1 ini,” jelasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Dikaji Ulang
Untuk itu, mantan arsitek Persik Kediri meminta kepada federasi untuk mengkaji ulang sistem pemanggilan pemain timnas. Sehingga ke depan tidak ada lagi pihak yang dirugikan baik klub atau pun pemain.
”Kepada pelatih tim nasional, bahwa perlu dikaji ulang masalah pemanggilan pemain, supaya sama-sama diuntungkan dan tidak ada yang dirugikan, entah dari pemain dan dari klub,” sambungnya.
Tetapi, Bejo kembali menegaskan bahwa pihaknya tetap menghormati keputusan federasi. Dia tidak mau menentang itu karena juga bagian dari kepentingan tim nasional.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2026
Tim Nasional 15 Januari 2026, 20:56
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











