Rangking FIFA Negara ASEAN Edisi Juli 2024: Timnas Indonesia Naik Peringkat, Thailand Justru Turun
Serafin Unus Pasi | 18 Juli 2024 17:31
Bola.net - Badan sepak bola dunia, FIFA telah mengumumkan rangking negara pesertanya untuk edisi bulan Juli 2024. Ada di posisi berapa Timnas Indonesia bertengger?
Setiap bulan, FIFA merilis rangking mereka. Rangking ini mengacu pada hasil yang didapatkan negara-negara pesertanya di ajang kompetitif atau juga di laga uji coba berstatus FIFA Matchday.
Di bulan Juni 2024 kemarin, Timnas Indonesia melakoni dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Di dua laga tersebut, Indonesia kalah melawan Irak dan menang melawan Filipina.
Bagaimana dampak dua hasil tersebut kepada rangking FIFA Indonesia? Bagaimana rangking negara ASEAN lainnya?
Simak selengkapnya di bawah ini.
Indonesia Naik Peringkat
Kemenangan melawan Filipina itu membuat rangking Timnas Indonesia dipastikan naik.
Di edisi sebelumnya, Timnas Indonesia berada di peringkat 134. Berkat hasil itu, Timnas Indonesia naik satu peringkat ke peringkat 133.
Skuad Garuda mengoleksi total 1108.73 poin sehingga anak asuh Shin Tae-yong itu bisa naik peringkat.
Rival Ikutan Naik
Timnas Indonesia bukan satu-satunya tim ASEAN yang peringkatnya naik di edisi Juli 2024 ini. Beberapa rival Indonesia juga mengalami kenaikan.
Yang pertama adalah Timnas Malaysia. Harimau Malaya naik ke peringkat 134, tepat satu peringkat di bawah Indonesia.
Sementara rival Indonesia lainnya, Vietnam juga mengalami kenaikan peringkat. The Golden Star naik ke peringkat 115, naik satu peringkat juga.
Thailand Turun Peringkat
Di sisi lain, rival Indonesia lainnya, Thailand mengalami penurunan peringkat FIFA.
Tim gajah perang sebelumnya berada di peringkat 100. Namun di edisi Juli 2024 ini mereka turun satu peringkat ke posisi 101.
Selain Thailand, Singapura dan Myanmar juga mengalami penurunan peringkat FIFA di edisi Juli 2024 ini. Keduanya melorot dua peringkat.
Rangking FIFA Negara ASEAN untuk Juli 2024
- Thailand (Peringkat 101, turun 1 peringkat)
- Vietnam (Peringkat 115, naik 1 peringkat)
- Indonesia (Peringkat 133, naik 1 peringkat)
- Malaysia (Peringkat 134, naik 1 peringkat)
- Filipina (Peringkat 147, posisi tetap)
- Singapura (Peringkat 161, turun dua peringkat)
- Myanmar (Peringakt 166, turun dua peringkat)
- Kamboja (Peringkat 180, posisi tetap)
- Brunei Darussalam (Peringkat 190, naik 1 peringkat)
- Timor Leste (Peringkat 196, Posisi tetap)
(FIFA)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55