Rekap Hasil Piala Dunia U-17 2025 Tadi Malam: Paraguay U-17 Seri, Arab Saudi U-17 Tumbang

Dimas Ardi Prasetya | 12 November 2025 04:25
Rekap Hasil Piala Dunia U-17 2025 Tadi Malam: Paraguay U-17 Seri, Arab Saudi U-17 Tumbang
Piala Dunia U-17 2025. (c) Dok. FIFA

Bola.net - Sejumlah pertandingan lanjutan matchday 3 Piala Dunia U-17 2025 telah digelar pada Selasa (11/11/2025) malam WIB.

Sebanyak delapan laga telah digelar tadi malam. Semuanya adalah tim-tim yang berasal dari Grup I sampai Grup L.

Advertisement

Hasil akhirnya menjadi penentu siapa tim yang tersingkir dan siapa tim yang berhak mendapat tiket ke babak 32 besar. Ada tim yang lolos melalui jalur runner-up dan ada juga yang melalui jalur 8 tim peringkat tiga terbaik.

Tim-tim yang berlaga antara lain adalah Timnas Paraguay U-17 dan Timnas Arab Saudi U-17. Hasil akhir kedua laga itu memengaruhi nasib Timnas Indonesia U-17.

1 dari 4 halaman

Paraguay U-17 Seri, Arab Saudi U-17 Tumbang

Timnas Paraguay U-17 berhadapan dengan Timnas Irlandia U-17 di Grup J. Pertandingan ini berakhir dengan skor kacamata alias 0-0 saja.

Sementara itu Timnas Arab Saudi U-17 berduel lawan Timnas Mali U-17 di Grup L. Hasilnya, Arab Saudi U-17 tumbang dengan skor 0-2 dari Mali U-17.

Hasil tersebut memaku nasib Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025 ini. Mereka dipastikan tersingkir dari turnamen yang digelar di Qatar itu.

Indonesia U-17 sebelumnya punya kans lolos sebagai salah satu dari delapan tim peringkat tiga terbaik. Namun mereka harus bersaing dengan Paraguay U-17 dan Arab Saudi U-17 dan berharap keduanya atau salah satunya kalah dengan selisih enam gol.

Paraguay U-17 dan Arab Saudi U-17 sama-sama punya koleksi tiga poin dan selisih gol 0 (nol) sementara Indonesia U-17 juga mengemas tiga angka dengan selisih gol -5. Jika salah satu dari Paraguay atau Arab Saudi kalah dengan selisih enam gol, maka Indonesia punya selisih gol lebih baik dan lolos ke babak knockout. Sayangnya skenario dramatis itu tak mendapat restu semesta.

Paraguay U-17 kini mengemas empat angka dan naik ke peringkat tiga klasemen peringkat tiga terbaik. Sementara itu Arab Saudi U-17 berada di posisi sembilan dan Indonesia U-17 di peringkat 10, dan sama-sama tersingkir dari Piala Dunia U-17 2025.

2 dari 4 halaman

Prancis U-17 Dijegal Uganda U-17, Uzbekistan U-17 Pesta Gol

Di laga lainnya, ada kejutan yang terjadi di Grup K. Timnas Uganda U-17 berhasil menumbangkan Timnas Prancis U-17 dengan skor tipis 1-0.

Meski kalah, Prancis U-17 tetap jadi pemuncak klasemen Grup K, sementara Uganda U-17 juga lolos ke babak 32 besar dengan status sebagai salah satu dari delapan tim peringkat tiga terbaik.

Sementara itu Timnas Uzbekistan U-17 berpesta gol. Melawan Timnas Panama U-17, mereka menang dengan skor 6-1.

Hasil ini membuat Uzbekistan U-17 naik ke posisi kedua klasemen Grup J dan lolos langsung dengan status runner-up. Sementara itu Panama U-17 harus angkat koper dari Qatar.

3 dari 4 halaman

Rekap Hasil Piala Dunia U-17 2025, Selasa 11 November 2025

  • Chile 2-1 Kanada
  • Uganda 1-0 Prancis
  • Uzbekistan 6-1 Panama
  • Irlandia 0-0 Paraguay
  • Burkina Faso 2-0 Tajikistan
  • Republik Ceko 0-1 Amerika Serikat
  • Arab Saudi 0-2 Mali
  • Selandia Baru 1-4 Austria

LATEST UPDATE