Sampai Dibahas Opta, Marselino Ferdinan Cetak Rekor Baru di Piala Asia
Asad Arifin | 16 Januari 2024 14:08
Bola.net - Timnas Indonesia memang kalah pada duel lawan Irak di matchday pertama Grup D Piala Asia 2023. Meskipun begitu, ada rekor baru yang dicatat Marselino Ferdinan pada duel tersebut.
Indonesia berjumpa Irak pada duel yang digelar di Stadion Ahmad bin Ali, Senin (15/1/2024) malam WIB. Pada duel itu, Skuad Garuda menderita kekalahan dengan skor 1-3 dari Irak.
Hasil itu tidak sesuai target Indonesia. Sebab, menurut hitung-hitungan Shin Tae-yong, Indonesia harusnya bisa meraih satu poin pada duel lawan Irak. Namun, Indonesia gagal meraih poin sama sekali.
Kalah dengan skor 1-3, Indonesia kini ada di dasar klasemen Grup D Piala Asia 2023, kalah poin disiplin dari Vietnam yang ada di posisi ketiga klasemen. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Rekor Marselino Ferdinan di Piala Asia 2023
Laga Indonesia dan Irak berjalan sangat menarik. Setelah tertinggal dari gol Mohanad Ali pada menit ke-17, Indonesia mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-37 melalui aksi Marselino Ferdinan yang menerima umpan Yakob Sayuri.
Meskipun Indonesia kebobolan dua gol lagi dan kalah, gol yang dicetak Marselino Ferdinan tercatat sebagai sejarah baru.
Rekor milik Marselino Ferdinan itu dicatat Opta, lewat OptaJohan yang secara khusus mengikuti sepak bola Belgia dan Belanda. Marselino dicatat sebagai pemain d Liga Belgia pertama yang bikin gol di Piala Asia 2023.
Gol Marselino ke gawang Irak bisa dibilang spesial. Sebab, dia mencetak gol ketika usianya masih 19 tahun, empat bulan, dan tujuh hari. Marselino saat ini bermain untuk asal Belgia, KMSK Deinze.
Timnas Indonesia Sedang tak Beruntung

Menurut Marselino Ferdinan, Indonesia sudah bekerja sangat keras pada duel lawan Irak. Meskipun pada akhirnya kalah, pemain yang pernah membela Persebaya Surabaya itu memastikan semua elemen sudah berjuang dan hanya tidak beruntung.
"Kami tidak beruntung di laga perdana ini. Seluruh pemain telah berjuang keras dan maksimal. Namun ada beberapa kontroversi dari wasit yang seharusnya tidak gol tapi jadi gol," kata Marselino.
Kontroversi yang dimaksud adalah gol kedua Irak yang dicetak Osama Rashid. Kubu Indonesia ada pemain Irak yang offside pada proses gol tersebut. Namun, wasit tetap mengesahkan gol tersebut.
Hasil dan Klasemen Grup D Piala Asia 2023
Minggu, 14 Januari 2024
- Jepang 4-2 Vietnam
Senin, 15 Januari 2024
- Indonesia 1-3 Irak
Jumat, 19 Januari 2024
- 18.30 WIB: Vietnam v Indonesia
- 21.30 WIB: Irak v Jepang
Rabu, 24 Januari 2024
- 18.30 WIB: Jepang v Indonesia
- 18.30 WIB: Irak v Vietnam
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Jadwal Siaran Langsung Piala Asia 2023: Timnas Indonesia vs Vietnam
- Nasib Lionel Messi dari ASEAN di Piala Asia 2023: Egy Maulana Vikri dan Nguyen Quang Hai Kompak Cadangan
- Erick Thohir Buka Peluang Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong Hingga 2027
- Kurang Kreatif, Lini Tengah Indonesia Dinilai Butuh Thom Haye Secepat Mungkin
- Mustahil Ubah Hasil, Alasan PSSI Tetap Protes Gol Osama Rashid ke Gawang Timnas Indonesia
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Jadwal Siaran Langsung Piala Asia 2023: Timnas Indonesia vs Vietnam
- Nasib Lionel Messi dari ASEAN di Piala Asia 2023: Egy Maulana Vikri dan Nguyen Quang Hai Kompak Cadangan
- Erick Thohir Buka Peluang Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong Hingga 2027
- Kurang Kreatif, Lini Tengah Indonesia Dinilai Butuh Thom Haye Secepat Mungkin
- Mustahil Ubah Hasil, Alasan PSSI Tetap Protes Gol Osama Rashid ke Gawang Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
















