Selesai Karantina, Timnas Indonesia U-19 Latihan Perdana di Korea Selatan
Gia Yuda Pradana | 21 Maret 2022 14:26
Bola.net - Timnas Indonesia U-19 akhirnya menjalani latihan perdana mereka di Korea Selatan. Ini dilakukan setelah selesai masa karantina. Pelatih Shin Tae-yong memberikan menu latihan ringan untuk anak-anak asuhnya.
Timnas Indonesia U-19 menyelesaikan masa karantina pada Sabtu (19/3/2022) di Seoul, Korea Selatan. Timnas U-19 kemudian langsung bertolak ke Yeongdeok dengan perjalanan darat selama empat jam.
"Jadi kemarin ada kebijakan di mana kami harus karantina selama tujuh hari, setelah itu kami baru latihan di lapangan. Untuk latihan hari ini hanya pemanasan ringan saja," kata Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia U-19 berkekuatan 30 pemain saat melakoni latihan perdana di Korsel. Adapun empat pemain sisanya yakni Robi Darwis, Syukran Arabia Samual, Fillah Rohmatullah Sesa, dan Marselino Ferdinan akan menyusul.
Pemusatan latihan di Yeongdeok akan berlangsung sampai 24 Maret 2022. Timnas Indonesia U-19 dijadwalkan menghadapi Universitas Yeungnam pada laga uji coba yang digelar 22 Maret.
Setelah itu, Timnas Indonesia U-19 akan bertolak ke Daegu. Nantinya, Timnas U-19 akan menghadapi delapan uji coba di sana.
Fokus 2 Hal

Shin Tae-yong juga menyebut Timnas Indonesia U-19 bakal melakoni pemusatan latihan secara spartan di Korea Selatan. Ada dua fokus yang akan ditingkatkan Shin Tae-yong pada pemusatan latihan tersebut.
Pelatih Shin Tae-yong menyebut, timnya akan fokus pada pembenahan mental dan fisik pemain. Shin Tae-yong sadar, kualitas yang dimiliki anak asuhnya masih jauh dari yang diharapkan.
"Tujuannya adalah untuk meningkatkan mental dan fisik para pemain. Kami akan menghadapi panggung besar yakni Piala Dunia U-20, akan tetapi pemain belum berlatih secara sistematis untuk mendapatkan gambarannya," kata Shin Tae-yong.
"Kami akan meningkatkan stamina dasar para pemain melalui latihan yang berat. Anda bisa menganggapnya sebagai latihan spartan. Untuk ini, Korea memiliki infrastruktur yang baik, makanan berkualitas tinggi yang akan memudahkan pemulihan," tegas Shin Tae-yong.
Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia U-19 di Korea Selatan

Di Yeongdeok
- Timnas Indonesia U-19 Vs Universitas Yeungnam (22 Maret 2022).
Di Daegu
- Timnas Indonesia U-19 Vs Korea Selatan U-19 (25 Maret 2022)
- Timnas Indonesia U-19 Vs Universitas Daegu (27 Maret 2022)
- Timnas Indonesia U-19 Vs Timnas Korea Selatan U-19 (29 Maret 2022)
- Timnas Indonesia U-19 Vs Kimcheon U-18 (5 April 2022)
- Timnas Indonesia U-19 Vs Pohang U-18 (6 April 2022)
- Timnas Indonesia U-19 Vs Daegu U-19 (7 April 2022)
- Timnas Indonesia U-19 Vs Pohang (9 April 2022)
- Timnas Indonesia U-19 Vs Daegu FC (13 April 2022).
Catatan: Bisa ada tambahan satu laga uji coba.
Disadur dari: Bola.com/Zulfirdaus Harahap/Rizki Hidayat, 21 Maret 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Iwan Bule Minta Shin Tae-yong Persiapkan Timnas Indonesia U-23 dengan Joss untuk SEA Games 2021
- Asisten Shin Tae-yong Minta Komitmen Pemain Timnas Indonesia U-19 karena akan Latihan Keras
- Pemain Timnas Indonesia U-19 dengan Nilai Pasar Termahal: Ronaldo atau Marselino?
- Marselino Ferdinan Berpotensi Susul Timnas Indonesia U-19 Lebih Cepat
- April, Timnas Indonesia U-23 Gantikan Timnas Indonesia U-19 TC di Korea Selatan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
Tim Nasional 27 Januari 2026, 21:00
LATEST UPDATE
-
Apa yang Dibutuhkan Real Madrid untuk Finis di Delapan Besar Liga Champions?
Liga Champions 28 Januari 2026, 12:20
-
Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champions, 4 Klub Dipastikan Tersingkir
Liga Champions 28 Januari 2026, 12:12
-
Liga Champions Memanas, 5 Klub Inggris Masih Kejar Delapan Besar, Arsenal Aman
Liga Champions 28 Januari 2026, 11:40
-
Mengapa Erling Haaland Mandul, Guardiola?
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:36
-
Jujur Banget! Pep Guardiola Akui Oscar Bobb Ngebet Tinggalkan Man City
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:28
-
Minta Maaf Setengah Hati ala Pep Guardiola: Menyesal, Lalu Serang Balik Bos PGMOL
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:18
-
MU Menggila Bersama Michael Carrick, Sang Mantan Ikut Berbahagia!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:59
-
Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:51
-
Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
Liga Italia 28 Januari 2026, 10:41
-
Bye MU! Andre Onana Mau Balikan dengan Sang 'Mantan' di Musim Panas 2026
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:31
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05







