Tim Pelatih Timnas Indonesia Memantau Penggawa Arema
Ari Prayoga | 22 Juni 2019 02:20
Bola.net - Joko Susilo memastikan bahwa Dedik Setiawan tak bakal menjadi satu-satunya pemain Arema FC yang akan berseragam Timnas Indonesia. Asisten Pelatih Timnas Indonesia ini menyebut ada rencana untuk memanggil pemain Arema lainnya untuk memperkuat Skuat Garuda, julukan Timnas Indonesia.
"Pasti akan ada satu atau dua lagi pemain dari Arema," ucap Joko.
"Namun, nanti akan kami perhitungkan dengan pemain-pemain dari tim lain juga," sambungnya.
Sebelumnya, muncul sejumlah pertanyaan soal pemanggilan pemain Arema ke Timnas Indonesia. Hal ini menyusul hanya sorang pemain dari klub tersebut, Dedik Setiawan, yang berseragam Skuat Garuda.
Sebelumnya, dari Arema, sempat dipanggil pula Johan Ahmat Farizi. Namun, sebelum sempat mendapat kesempatan bermain dalam laga uji coba, fullback kiri andalan Arema ini dipulangkan.
Waktu itu, Jhon, sapaan karib Farizi, dipulangkan karena tidak masuk dalam skema pelatih. Simon McMenemy, Pelatih Timnas Indonesia, memilih untuk memainkan skema 3-4-3.
Siapakah pemain Arema yang sedang dipantau oleh para tim pelatih Timnas Indonesia? Simak di bawah ini.
Ingin Jaga Persaingan
Joko sendiri tak mau membeber sosok yang ia incar dari Arema. Pelatih berusia 48 tahun tersebut beralasan ingin menjaga persaingan dan motivasi dari tiap pemain untuk berjuang merebut tiket ke Timnas Indonesia.
"Lebih baik saat ini kami tak menyebut nama dulu," kata Joko.
"Ini agar semua pemain punya motivasi untuk menunjukkan permainan terbaik agar bisa masuk ke Timnas Indonesia," ia menambahkan.
Isyaratkan Bidik Pemain Tengah
Lebih lanjut, kendati tak membeber identitas pemain yang diincar tim pelatih Timnas Indonesia, Joko memberi kode soal pemain tersebut. Menurut mantan pelatih Arema FC ini, pemain yang dibidik kali ini berposisi sebagai pemain tengah.
"Sebagai juara Piala Presiden 2019, tentu Arema punya pemain di semua posisi yang sangat mungkin masuk ke Timnas Indonesia," kata Joko.
"Kemarin sempat pemain belakang dan depan, tentu di tengah juga ada pemain yang sangat layak," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






