Tim Pelatih Timnas Indonesia U-19 Nilai Kehadiran Pemain Baru Belum Maksimal
Serafin Unus Pasi | 20 November 2020 19:45
Bola.net - Pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, sudah memasuki hari kelima. Namun hingga sekarang, kehadiran para pemain baru dinilai belum maksimal oleh tim pelatih.
Saat ini, ada sejumlah wajah baru yang menghiasi TC Timnas Indonesia U-19. Di antaranya, Rendy Juliansyah, Salman Alfarid, Fajar Fathur Rahman, Risky Sudirman, Titan Agung Bagus, Kakang Rudianto, Alfrianto Nico, Syukran Arabia Samual, dan Genta Alparedo.
Empat nama pertama merupakan pemain lama Timnas Indonesia U-19 era Fakhri Husaini. Sementara sisanya baru pertama kali dipanggil Garuda Muda.
"Adaptasi pemain baru cukup baik walau ada beberapa pemain masih jauh level kondisi fisiknya," ujar asisten pelatih Timnas Indonesia U-19, Nova Arianto, saat dihubungi wartawan, Jumat (20/11).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Pesan Nova
Oleh sebab itu, Nova meminta kepada para pemain baru untuk tampil all out. Dengan demikian, mereka bisa mengejar pemain lama.
"Mereka harus memaksa dan kerja lebih keras agar bisa meningkatkan level fisik mereka," imbuh mantan bek Persib Bandung ini.
TC Timnas Indonesia U-19 kali ini akan rampung pada 23 November mendatang. Total, ada 38 pemain yang mengikuti TC, dan didominasi oleh alumnus TC Timnas Indonesia U-19 di Kroasia.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











