Timnas Indonesia Gelar TC di Bali pada 4-22 Desember 2022 untuk Piala AFF 2022
Serafin Unus Pasi | 18 November 2022 18:50
Bola.net - Timnas Indonesia akan menggelar pemusatan latihan (TC) di Bali untuk persiapan Piala AFF 2022. Training centre tersebut rencananya bakal dimulai pada awal bulan depan.
"Tanggal 4 Desember mulai sampai 22 Desember. Mendekati Piala AFF," ujar anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Endri Erawan, di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (18/11).
Artinya, TC di Bali akan berakhir satu hari sebelum laga pertama Timnas Indonesia pada fase Grup A Piala AFF 2022 melawan Kamboja. Partai tersebut rencananya bakal digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Tiga hari berselang, Timnas Indonesia akan bertandang ke Brunei Darusalam. Brunei berhasil menjadi peserta terakhir Piala AFF 2022 setelah mengalahkan Timor Leste di babak playoff.
Lalu pada 30 Desember 2022, Skuad Garuda akan kembali melakoni laga tandang dengan menjamu Thailand. Kemudian pada laga pemungkas, Timnas Indonesia bakal away ke markas Filipina, Senin (2/1/2023).
Dipimpin Shin Tae-yong
TC di Bali juga akan dipimpin oleh pelatih Shin Tae-yong sejak awal. Sebab, juru taktik asal Korea Selatan itu bakal kembali ke Indonesia dari Spanyol lebih cepat.
Awalnya, TC di Bali terancam tanpa Shin Tae-yong karena pelatih berusia 52 tahun itu masih harus memimpin TC Timnas Indonesia U-20 di Spanyol sampai 4 Desember 2022. Namun, TC Skuad Garuda Muda dipercepat hingga 24 atau 25 November 2022.
"Shin Tae-yong akan fokus ke TC Timnas Indonesia senior untuk Piala AFF," imbuh Endri.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Justin Hubner Ungkap Masalah Timnas Indonesia U-20 Saat Kalah 6-0 Lawan Prancis: Kurang Pede
- 5 Pemain Timnas Indonesia dengan Performa Luar Biasa Sepanjang Sejarah Piala AFF
- Iwan Bule Minta Timnas Indonesia U-20 Petik Pelajaran Berharga Usai Dihajar Prancis 0-6
- Shin Tae-yong Ungkap Alasan Timnas Indonesia U-20 Kalah 6-0 dari Prancis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







