Timnas Indonesia U-22 Latihan Tertutup dan Tiadakan Jumpa Pers, Fokus Penuh ke Final SEA Games 2023
Ari Prayoga | 15 Mei 2023 11:55
Bola.net - Timnas Indonesia U-22 memfokuskan persiapan mereka menuju partai final SEA Games 2023. Bahkan, Tim Garuda Muda memilih untuk tidak menggelar konferensi pers.
Biasanya, konferensi pers digelar sehari jelang pertandingan. Namun, kali ini pemandangan berbeda terlihat di hotel tim asuhan Indra Sjafri menginap.
Latihan Timnas Indonesia U-22 juga dilakukan secara tertutup pada Senin (15/5/2023). Artinya, tidak akan ada orang lain selain ofisial tim yang hadir pada sesi latihan tersebut, termasuk para wartawan.
Kondisi ini berbeda dengan kesempatan-kesempatan sebelumnya. Jelang laga kontra Vietnam misalnya, Timnas Indonesia U-22 membuka sesi konferensi pers dan latihan juga terbuka sehari menjelang laga.
Namun demikian, Bola.net tetap bisa melakukan wawancara dengan pelatih dan manajer Timnas Indonesia U-22 pada siang hari ini.
Timnas Indonesia U-22 Latihan Sore

Timnas Indonesia U-22 akan menggelar latihan pada Senin sore, full tertutup, dan di tempat yang sama, yakni Visakha Training Center.
Tempat latihan ini berjarak cukup jauh dengan Phnom Penh Hotel, hotel tempat Timnas Indonesia U-22 menginap selama SEA Games 2023.
Dibutuhkan waktu sekira 45 menit buat Bola.net menuju tempat Marselino Ferdinan dkk. menggelar latihan.
Steril

Keputusan ini bisa jadi dimaksudkan oleh ofisial Timnas Indonesia U-22 agar para pemain bisa konsentrasi penuh menjelang final lawan Thailand.
Kondisi hotel tempat menginap Timnas Indonesia U-22, meski cukup ramai dengan kontingen dari negara lain, juga steril. Tidak sembarangan orang bisa lalu lalang, apalagi mengintip ruang makan yang ada di lantai satu.
Polisi juga berjaga di depan lobi hotel lengkap dengan motor operasional.
Disadur dari: Bola.com (Gregah Nurikhsani, Yus Mei Sawitri) 15 Mei 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












