Vietnam vs Timnas Indonesia di Final AFF U-23 2025: Kapan dan Tayang di Mana? Ini Info Lengkapnya
Aga Deta | 28 Juli 2025 16:12
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 bakal berhadapan dengan Vietnam U-23 dalam laga puncak Piala AFF U-23 2025. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pada Selasa, 29 Juli 2025, pukul 20.00 WIB.
Partai final akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Momen ini menjadi peluang emas bagi Garuda Muda meraih gelar juara di kandang sendiri.
Laga bergengsi ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar dan SCTV. Penggemar juga bisa menyaksikan lewat layanan streaming Vidio.
Indonesia memastikan tempat di final setelah mengalahkan Thailand lewat drama adu penalti. Kedua tim bermain imbang 1-1 selama 120 menit, lalu Indonesia menang 7-6 di babak tos-tosan.
Di sisi lain, Vietnam melaju ke final usai menang 2-1 atas Filipina. Mereka tertinggal lebih dulu sebelum membalikkan keadaan lewat dua gol balasan.
Laga ini akan menjadi ulangan final edisi 2023. Saat itu, Vietnam keluar sebagai juara setelah mengalahkan Indonesia melalui adu penalti.
Road to Final Vietnam U-23

Vietnam U-23 tampil stabil sejak penyisihan grup. Mereka tergabung di Grup B bersama Laos dan Kamboja.
Di laga pembuka, Vietnam mengalahkan Laos dengan skor meyakinkan 3-0. Pada pertandingan kedua, mereka menaklukkan Kamboja 2-1 dan menyegel status juara grup.
Pada babak semifinal, Vietnam bertemu Filipina dan sempat tertinggal lebih dulu. Namun, mereka bangkit dan membalikkan keadaan lewat gol dari Xuan Bac Nguyen dan Nguyen Dinh Bac.
Road to Final Timnas Indonesia U-23

Indonesia U-23 memulai turnamen dengan kemenangan besar. Brunei Darussalam dihajar delapan gol tanpa balas pada laga perdana.
Di pertandingan kedua, Garuda Muda menang tipis 1-0 atas Filipina. Hasil imbang 0-0 kontra Malaysia pada laga terakhir grup cukup untuk memastikan posisi puncak.
Lawan berat datang di semifinal, yakni Thailand. Setelah skor imbang 1-1 hingga perpanjangan waktu, Indonesia menang 7-6 dalam adu penalti menegangkan.
Jadwal Final Piala AFF U-23 2025

- Vietnam vs Timnas Indonesia U-23
- Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta
- Selasa, 29 Juli 2025
- Kick-off: 20.00 WIB
- Live: Indosiar, SCTV
- Live streaming: Vidio.
- Link live streaming: Klik tautan ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Hasil Lengkap Pertandingan Wakil Indonesia di Hylo Open 2025
Bulu Tangkis 2 November 2025, 17:07
-
Jadwal, Hasil Lengkap, dan Klasemen Livoli Divisi 1 2025
Voli 2 November 2025, 16:15
-
Real Madrid Bidik Wonderkid RB Salzburg, Calon Pengganti Vinicius Jr?
Liga Spanyol 2 November 2025, 13:40
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Manchester City vs Bournemouth: Erling Haaland
Liga Inggris 3 November 2025, 01:49
-
Live Streaming AC Milan vs AS Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 3 November 2025, 01:45
-
5 Debutan Terbaik MotoGP yang Kemudian Jadi Juara Dunia, Fermin Aldeguer Kapan Menyusul?
Otomotif 2 November 2025, 23:46
-
Live Streaming Barcelona vs Elche - Link Nonton La Liga/Liga Spanyol di Vidio
Liga Spanyol 2 November 2025, 23:30
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Arema FC 3 November 2025
Bola Indonesia 2 November 2025, 23:05
-
Prediksi BRI Super League: Persijap Jepara vs Malut United 3 November 2025
Bola Indonesia 2 November 2025, 23:01
-
Sikat Vita Solo di Final, Yuso Yogyakarta Jadi Juara Sektor Putri Livoli Divisi 1 2025
Voli 2 November 2025, 22:40
-
Statistik Prestasi Veda Ega Pratama, Modal Mentereng Jelang Debut Moto3 2026
Otomotif 2 November 2025, 22:30
-
Juara Chennai Open 2025, Janice Tjen Akhiri Puasa Gelar Indonesia di WTA Usai 23 Tahun
Tenis 2 November 2025, 21:58
-
Man of the Match Hellas Verona vs Inter Milan: Hakan Calhanoglu
Liga Italia 2 November 2025, 21:20
-
Klasemen Pembalap JuniorGP 2025, Veda Ega Pratama di Peringkat Berapa?
Otomotif 2 November 2025, 20:51
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36






