Cedera, Daniel James Absen Lawan Astana
Serafin Unus Pasi | 18 September 2019 20:35
Bola.net - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer membeberkan kondisi timnya jelang pertandingan melawan Astana. Ia mengonfirmasi sang winger, Daniel James akan absen pada pertandingan ini.
Manchester United akan melakoni pertandingan pertama di Liga Europa. Mereka akan menjamu wakil Kazakhstan, Astana di Old Trafford pada hari Jumat (20/9) dini hari tadi.
Manchester United ingin memenangkan laga ini. Mereka ingin mengawali perjalanan mereka dengan hasil yang bagus.
Namun United dipastikan tidak bisa menurunkan komposisi terbaik tim mereka, karena Daniel James dipastikan absen. "Dia [James] mendapatkan benturan saat melawan Leicester, jadi ia tidak bisa bermain," beber Solskjaer kepada MUTV.
Baca kondisi terkini skuat MU jelang menghadapi Astana di bawah ini.
Pemain Absen
Solskjaer membeberkan bahwa ada beberapa pemain yang juga belum bisa tampil pada pertandingan melawan Astana nanti.
"Luke [Shaw], Paul [Pogba], dan Anthony [Martial] tidak bisa bermain pada pertandingan besok."
"Diogo [Dalot] sudah kembali berlatih dan begitu juga Jesse [Lingard]. Selain pemain-pemain itu kami akan mendapatkan kembali beberapa pemain tetapi kami juga kehilangan beberapa."
Romero Starter
Solskajer juga mengonfirmasi bahwa Sergio Romero bakal menjadi starter pada pertandingan melawan Astana Nanti.
"Sergio akan bermain besok. Ia sudah membuktikan diri bahwa ia adalah kiper yang top yang kualitasnya hanya terpaut sedikit dari David."
"Saya ingin tetap membuatnya siap bermain jika sewaktu-wakut David harus absen, namun David sejauh ini sangat kuat dan sulit mencarikan kesempatan bagi Sergio bermain. Untuk itu saya senang bisa memberikan Sergio kesempatan dan ia selalu bisa diandalkan." ia menandaskan.
Modal Apik
Manchester United memiliki modal apik jelang melawan Astana.
Mereka baru saja mengalahkan Leicester City di akhir pekan kemarin dengan skor 1-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









