
Bola.net - Gelandang Tottenham, Dele Alli mengalami kejadian tidak mengenakkan pada Rabu dini hari (13/5/2020) waktu London ketika sekelompok maling berhasil membobol rumahnya.
Dilansir Sky Sports, saat kejadian ada lima orang di rumah, termasuk Alli. Empat orang lainnya adalah adik kekasihnya, adiknya beserta pacarnya, serta seorang teman.
Pihak kepolisian mengonfirmasi bahwa ada dua pria yang diserang dalam insiden ini. Kabarnya Alli menjadi salah satu korban penyerangan tersebut.
Kabar Terbaru Kondisi Dele Alli
Kawanan perampok ini kabarnya sempat menodongkan pisau kepada Alli dan empat orang lain yang ada di rumah tersebut.
Wajah Alli pun kemudian terluka setelah mendapat pukulan dari salah satu perampok. Setelah itu, kawanan maling ini pun pergi dari rumah tersebut.
Alli sendiri menegaskan bahwa kondisinya baik-baik saja. Kabar tersebut ia bagikan lewat akun Twitter pribadinya.
"Terima kasih untuk semua pesannya. Pengalaman yang buruk tapi sekarang kami semua baik-baik saja. Saya apresiasi dukungan kalian," ujar Alli.
Kehilangan Sejumlah Barang
Kawanan perampok ini berhasil menggasak sejumlah barang berharga dari rumah Alli, termasuk perhiasan dan jam tangan mahal.
Sementara itu, Tottenham lewat pernyataan resminya memberikan dukungan bagi Alli. Spurs pun meminta siapa pun yang memiliki informasi terkait perampokan ini untuk melapor ke pihak kepolisian.
Sumber: Sky Sports
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 15 Januari 2026 11:19 -
bolatainment 14 Januari 2026 11:31 -
bolatainment 8 Januari 2026 19:55 -
bolatainment 8 Januari 2026 02:55 -
bolatainment 1 Januari 2026 19:03 -
bolatainment 31 Desember 2025 23:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5375892/original/089800500_1759985632-Pramono_Anung_soal_DBH_Dipangkas.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
