
Bola.net - Harapan Manchester United untuk mendatangkan Kai Havertz nampaknya akan bertepuk sebelah tangan. Sang pemain diberitakan lebih memilih untuk bergabung dengan Real Madrid di musim depan.
Beberapa minggu terakhir, Manchester United gencar diberitakan bakal mengangkut Havertz ke Inggris. Mereka menilai pemain 20 tahun itu bakal sangat cocok untuk memperkuat lini serang mereka.
Menanggapi rumor tersebut, Havertz sempat mengatakan bahwa ia tertarik meninggalkan Leverkusen. Ia menilai sudah saatnya ia mencari tantangan baru dalam karirnya.
Namun El Desmarque mengabarkan bahwa Manchester United tidak akan menjadi pelabuhan karir Havertz berikutnya. Sang pemuda diberitakan lebih memilih untuk bergabung dengan Real Madrid.
Simak situasi transfer Havertz selengkapnya di bawah ini.
Lebih Menjanjikan
Menurut laporan tersebut, Havertz memang memiliki ketertarikan yang besar untuk bergabung dengan Real Madrid.
Ia menilai raksasa Spanyol itu memiliki kualitas yang sangat bagus, sehingga perkembangannya akan lebih maksimal bersama raksasa Spanyol tersebut.
Ia juga menilai bahwa terlalu beresiko untuk pindah ke Manchester United yang tengah dalam fase pembangunan ulang tim, sehingga ia memutuskan untuk pindah ke Real Madrid saja.
Sudah Negosiasi
Laporan itu juga mengklaim bahwa Real Madrid diam-diam sudah menghubungi Havertz.
Mereka sudah berdiskusi dengan sang agen mengenai potensi kepindahan sang pemain ke Spanyol. Transfer ini ditargetkan akan terealisasi di musim panas tahun 2020 mendatang.
Mereka juga diberitakan tengah membahas kontrak yang bakal diterima sang pemuda saat membela Los Blancos musim depan.
Harga Mahal
Leverkusen sendiri diyakini enggan menjual salah satu talenta muda terbaik mereka.
Untuk itu mereka akan mematok harga yang mahal, sekitar 80 juta Euro untuk pemain Timnas Jerman tersebut.
(El Desmarque)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Januari 2026 19:43 -
bundesliga 17 Januari 2026 00:30 -
bundesliga 15 Januari 2026 05:23 -
bundesliga 15 Januari 2026 04:50 -
bundesliga 14 Januari 2026 05:30 -
bundesliga 14 Januari 2026 02:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
