
Bola.net - Bundesliga 2020-2021 pekan ke-24 menghadirkan beragam momen menarik. Salah satunya yang terjadi di duel Der Klassiker antara Bayern Munchen vs Borussia Dortmund akhir pekan kemarin.
Salah satunya adalah momen dari Erling Haaland. Bintang Borussia Dortmund tersebut mencetak gol cepat dalam laga Der Klassiker. Pemain asal Norwegia itu menorehkan gol pada menit kedua.
Erling Haaland mencetak gol setelah tembakannya dari luar kotak penalti mengarah ke pojok kiri bawah gawang kiper Bayern Munchen, Manuel Neuer. Bola terlihat sempat mengenai kaki bek Jerome Boateng.
Gol Haaland tersebut menjadi yang tercepat di Der Klassiker setelah Jan Koller melakukannya terakhir pada Mei 2006. Saat itu, Koller menorehkan gol setelah pertandingan baru berlangsung selama 68 detik.
Der Klassiker pada pekan ke-24 Bundesliga musim ini memang berjalan seru. Apalagi Borussia Dortmund sempat unggul 2-0 dalam waktu 9 menit. Bayern Munchen kembali kebobolan oleh Haaland. Berawal dari skema serangan balik, Thorgan Hazard melepaskan umpan silang yang diselesaikan dengan sontekan Haaland ke gawang Neuer.
Namun, sebelum berakhirnya babak pertama, pasukan Hansi Flick bisa menyamakan skor menjadi imbang 2-2. Dua gol tim tamu dicetak Robert Lewandowski pada menit ke-26 dan 44'.
Babak kedua, Bayern berbalik unggul atas Dortmund. Leon Goretzka menciptakan gol pada menit ke-88 dan Lewandowski menorehkan gol lagi menit 90'. Hasil akhir Bayern Munchen menaklukkan Borussia Dortmund 4-2.
Seperti apa momen-momen menarik yang terjadi pada pekan ke-24 Bundesliga musim ini? Bagaimana juga gol cepat Erling Haaland di Der Klassiker? Kalian bisa melihatnya dalam tayangan singkat di atas.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:05Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Januari 2026 19:43 -
bundesliga 17 Januari 2026 00:30 -
bundesliga 15 Januari 2026 05:23 -
bundesliga 15 Januari 2026 04:50 -
bundesliga 14 Januari 2026 05:30 -
bundesliga 14 Januari 2026 02:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
