
Bola.net - Borussia Dortmund sukses mengandaskan VfL Bochum dengan skor 4-2 dalam laga Bundesliga 2024/2025 spieltag 5 yang digelar di Signal Iduna Park, Sabtu (28/9/2024) dini hari WIB.
Bermain di kandang sendiri, Dortmund justru dibuat kesulitan oleh pressing ketat yang diperagakan Bochum. Bahkan, Bochum sukses mencuri gol di menit ke-16 berkat aksi Matus Bero.
Bochum semakin di atas angin setelah Dani de Wit berhasil menggandakan keunggulan timnya pada menit ke-21. Dortmund pun kini tertinggal 0-2 di kandang sendiri.
Dortmund baru bisa memperkecil ketinggalan di menit ke-44 berkat gol Serhou Guirassy. Skor 1-2 pun menjadi hasil sementara memasuki jeda turun minum.
Comeback Fantastis Borussia Dortmund

Semangat pantang menyerah diusung Dortmund di babak kedua. Pasukan Nuri Sahin akhirnya berhasil menyamakan skor pada menit ke-62 lewat aksi Emre Can.
Momentum ini benar-benar tak disia-siakan oleh Dortmund. Guirassy kembali mencetak gol pada menit ke-72 untuk membawa timnya berbalik memimpin 3-2.
Dortmund semakin di atas angin setelah Felix Nmecha memperbesar keunggulan menjadi 4-2 di menit ke-81. Skor 4-2 ini pun bertahan hingga laga berakhir.
Susunan Pemain
Dortmund: Kobel; Couto (Sule 82'), Anton, Schlotterbeck, Ryerson (Bensebaini 74'); Can, Gross (Nmecha 74''); Bynoe-Gittens (Duranville 66'), Brandt (Beier 74'), Adeyemi; Guirassy.
Pelatih: Sahin.
Bochum: Drewes; Passlack, Medic, Oermann, Wittek; Sissoko (Kwarteng 82'); Losilla, Bero (Balde 82'); De Wit; Hofmann (Miyoshi 72'), Boadu (Brochinski 62').
Pelatih: Zeidler.
Klasemen Bundesliga
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15 -
Liga Champions 20 Januari 2026 00:45 -
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Januari 2026 19:43 -
bundesliga 17 Januari 2026 00:30 -
bundesliga 15 Januari 2026 05:23 -
bundesliga 15 Januari 2026 04:50 -
bundesliga 14 Januari 2026 05:30 -
bundesliga 14 Januari 2026 02:30
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
