
Bola.net - Sebuah peringatan diberikan Karl-Heinz Rummenigge kepada Liverpool. CEO Bayern Munchen itu menegaskan bahwa pihaknya tidak akan memberikan potongan harga apapun untuk transfer Thiago Alcantara di musim panas nanti.
Nama Thiago memang digosipkan ingin pergi dari Allianz Arena di musim panas ini. Sang gelandang ingin mencari pengalaman baru setelah beberapa tahun terakhir memperkuat Die Roten.
Sejauh ini ada satu klub yang cukup getol dikaitkan dengan eks pemain Barcelona itu. Mereka adalah sang juara EPL, Liverpool yang konon sangat meminati Thiago di musim panas nanti.
Rummenigge tidak membantah bahwa Thiago berpotensi pergi dari timnya di musim panas nanti. "Dia [Thiago] ingin pergi di musim panas tahun ini," ujar Rummenigge kepada Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang CEO Bayern Munchen itu di bawah ini.
Harga Tetap
Rummenigge mengakui bahwa ia sudah membaca beberapa laporan terkait transfer Alcantara ke Liverpool.
Ia menyebut bahwa narasi Bayern Munchen akan menjual Thiago dengan murah di musim panas nanti itu tidak benar.
"Saya harus berbicara dengan jujur, saya tertawa ketika melihat biaya transfer Thiago di media-media saat ini."
Pemain Mahal
Rummenigge sekali lagi menegaskan bahwa pihaknya tidak berencana untuk memberikan potongan harga untuk Thiago.
Jadi jika Liverpool ingin mendatangkan sang gelandang, maka mereka harus siap membayar dengan jumlah besar untuk mengamankan masa depan Thiago.
"Di Bayern Munchen, kami tidak pernah mengadakan obral musim panas. Kami hanya menjual seorang pemain jika kami merasa harganya tepat." ujarnya.
Kontrak Menipis
Masa bakti Thiago di Bayern Munchen sebentar lagi akan habis.
Kontrak Thiago di Allianz Arena akan berakhir di tahun 2021 mendatang.
(Sportsmole)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Januari 2026 19:43 -
bundesliga 17 Januari 2026 00:30 -
bundesliga 15 Januari 2026 05:23 -
bundesliga 15 Januari 2026 04:50 -
bundesliga 14 Januari 2026 05:30 -
bundesliga 14 Januari 2026 02:30
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
