
Bola.net - Asa Arsenal untuk mendapatkan jasa Denis Zakaria bakal menemui kendala. Liverpool dilaporkan sedang ambil ancang-ancang untuk membajak pemain Borussia Monchengladbach tersebut.
Beberapa tahun terakhir, Zakaria punya reputasi yang apik di Jerman. Ia menjadi salah satu gelandang terbaik di Bundesliga berkat performa apiknya di Borussia Monchengladbach.
Gelandang 25 tahun itu dilaporkan bakal berpisah dengan Die Borussien. Kontraknya bersama Die Fohlen akan habis di musim panas nanti, dan ia sudah membulatkan tekad untuk tidak memperbaharui kontraknya.
Arsenal diklaim ingin memboyong sang gelandang ke Inggris di tahun 2022. Namun Gazzetta Dello Sport mengklaim bahwa Liverpool kini terdepan untuk mendatangkan sang gelandang.
Simak situasi transfer Zakaria di bawah ini.
Kebutuhan Mendesak
Menurut laporan tersebut, Liverpool sangat membutuhkan jasa Zakaria. Karena mereka kkurangan tenaga di lini tengah mereka.
Di musim panas kemarin, The Reds ditinggal Gini Wijnaldum ke PSG. SSejauh ini Liverpool belum menemukan pengganti yang sepadan untuk pemain Timnas Belanda itu.
Jurgen Klopp dilaporkan jatuh hati pada Zakaria. Sehingga ia sangat tertarik memboyong sang gelandang ke Anfield.
Telikung Arsenal
Menurut laporan tersebut, Arsenal bakal gigit jari dalam perburuan Zakaria. Karena Liverpool sedang menyusun manuver untuk menikung sang gelandang.
Arsenal dilaporkan menunggu hingga musim panas untuk merekrut Zakaria. Mereka ingin mendapatkannya dengan status sebagai free agent.
Sementara Liverpool dilaporkan siap membayar Monchengladbach di bulan Januari nanti. Jadi Arsenal berpotensi kalah dalam perburuan ini.
Bayar Murah
Liverpool tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk merekrut Zakaria. Karena kontraknya akan habis di musim panas nanti.
Liverpool kabarnya hanya perlu menyetor uang sekitar 8 juta Euro saja ke Monchengladbach untuk memboyongnya ke Anfield.
Klasemen Premier League
(Gazzetta Dello Sport)
Baca Juga:
- Cetak Gol Spektakuler Bagi Liverpool, Trent Alexander-Arnold: Saya Sudah 5 Tahun Menunggunya!
- Roket Trent Alexander-Arnold Menghujam Gawang Newcastle, Jurgen Klopp: Gol Edan!
- Gol Diogo Jota Kontroversial, Menurut Jurgen Klopp Harusnya Dianulir atau Tidak?
- 3 Pemain Termasuk Virgil van Dijk Suspek Positif Covid-19, Bagaimana Nasib Skuad Liverpool?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Januari 2026 19:43 -
bundesliga 17 Januari 2026 00:30 -
bundesliga 15 Januari 2026 05:23 -
bundesliga 15 Januari 2026 04:50 -
bundesliga 14 Januari 2026 05:30 -
bundesliga 14 Januari 2026 02:30
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
